Simak! Berikut Ini Jadwal dan Alur Pergerakan Jamaah Haji Indonesia saat Puncak Haji Armina

- 22 Juni 2023, 07:41 WIB
Berikut Ini jadwal dan alur pergerakan jamaah haji Indonesia yang telah dipersiapkan PPIH Arab Saudi  saat puncak Haji Armina.
Berikut Ini jadwal dan alur pergerakan jamaah haji Indonesia yang telah dipersiapkan PPIH Arab Saudi saat puncak Haji Armina. /GRAFIS DAN ILUSTRASI KEMENAG RI

 

SABACIREBON - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi untuk musim Haji 1444 H/2023 M telah mulai mempersiapkan berbagai layanan selama puncak ibadah haji, khususnya terkait dengan jadwal pergerakan jamaah haji Indonesia.

Seperti diketahui, Pemerintah Arab Saudi telah menetapkan tanggal 1 Zulhijah 1444 H, yang jatuh pada 19 Juni 2023. Ini berarti wukuf di Arafah akan berlangsung pada tanggal 27 Juni 2023.

"Menjelang puncak haji, jamaah haji Indonesia akan diberangkatkan secara bertahap ke Arafah mulai tanggal 8 Zulhijah 1444 H. Setiap jamaah akan mengenakan kain ihram dan memulai miqat di hotel masing-masing," jelas Ketua PPIH Arab Saudi, Subhan Cholid, di Makkah dikutip dari laman Kemang Kamis, 22 Juni 2023.

Subhan menjelaskan bahwa pergerakan jamaah haji indonesia akan dimulai pada pukul 07.00 waktu Arab Saudi dan berlangsung hingga selesai.

Baca Juga: Kisah Sedih Jemaah Haji Asal Kudus, Jelang Berangkat Kaki Terkilir di Asrama Haji

PPIH Arab Saudi sedang menyusun jadwal keberangkatan ke Arafah berdasarkan kloter.

"Jadwal keberangkatan ke Arafah disusun berdasarkan kloter. Kami akan segera menginformasikan jadwal tersebut agar setiap kloter memahami waktu pergerakannya, sehingga persiapan dalam setiap kloter dapat disesuaikan dengan jam keberangkatan," katanya.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x