Kenali Fakta-fakta Soal Tidur Siang, Bisa Membuat Gemuk?

17 September 2021, 13:30 WIB
Beredar juga kabar-kabar isu miring soal tidur siang. Padahal porsi yang pas saat tidur siang ternyata baik untuk kesehatan. /Unsplash

PR CIREBON - Banyak orang yang menyepelekan soal tidur siang, padahal tidur siang merupakan hal yang penting.

Akan tetapi, beredar juga kabar-kabar isu miring soal tidur siang. Padahal porsi yang pas saat tidur siang ternyata baik untuk kesehatan.

Diberitakan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com sebelumnya, terdapat beberapa manfaat tidur siang, salah satunya dapat membuat kognisi yang lebih baik.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 17 September 2021: Capricorn, Aquarius, dan Pisces Beri Diri Anda Hadiah

Tidur siang dipercaya dapat membuat Anda lebih waspada. Hal ini menyebabkan otak Anda berfungsi lebih efisien.

Sebutah penelitian juga menjunjukan bahwa tidur siang dapat mengurangi tingkat adenosin di otak.

Tak hanya itu, tidur siang juga dipercaya dapat meningkatkan memori otak.

Baca Juga: Taemin SHINee Tampil Gagah dalam Foto Baru Band Militer dan Bagikan tentang Kehidupan Militernya

Dalam sebuah studi kecil tahun 2019, para peneliti membagi 84 mahasiswa sarjana menjadi tiga kelompok.

Semua mahasiswa menghabiskan waktu 90 menit untuk mempelajari spesies kepiting.

Kemudian satu kelompok tidur siang selama satu jam, kelompok kedua menghabiskan satu jam lagi untuk belajar, dan kelompok terakhir menonton film selama satu jam.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot 17 September 2021: Aries Percaya Apa Kata Hati dan Cancer Bertemu Belahan Jiwa  

Hasilnya, mereka semua memiliki 90 menit terakhir untuk melanjutkan pembelajaran.

Setelah istirahat 30 menit, mereka mengikuti tes tentang apa yang mereka pelajari dan juga mengikuti tes lain seminggu kemudian.

Hasilnya menunjukkan bahwa kelompok tidur siang mengungguli semua orang pada saat dites.

Namun beredar kabar jika tidur siang dapat menyebabkan gemuk.

Baca Juga: Jadi Partai Oposisi Satu-satunya Pemerintah, Zulkieflimansyah: Perlu Dilakukan, PKS Bukan Asal Beda

dr. Saddam Ismail pun membeberan fakta sebenarnya soal tidur siang.

Diberitakan Portal Jember sebelumnya, banyak orang mengantuk setelah makan.

dr. Saddam Ismail pun menjelaskan setelah makan siang tubuh dan peredaran darah kita fokus pada saluran pencernaan.

Sedangkan, fokus ke otak menurun. Hal inilah yang menjadi penyebab kita mengantuk.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 17 September 2021: Libra, Scorpio, dan Sagitarius Perubahan Mendadak Akan Membuat Anda Terkejut

Sehingga ia menambahkan jika tidur siang tidak menyebabkan gemuk jika dilakukan dengan cara yang tepat.

Berikut adalah tips tidur siang ala dr. Saddam Ismail, supaya tidur siang kita berkualitas dan tidak membuat gemuk.

1. Sarapan pagi terlebih dahulu

2. Lakukan olargara rutin, minimal 2 kali dalam seminggu.

Baca Juga: Dimodusi Fans Berkedok Haters, Ernest Prakasa: Kesenangan Dangkal!

3. Mengatur durasi tidur siang, menurut dr. Saddam Ismail, durasi tidur siang yang baik adalan 15 hingga 20 menit.

Jangan tidur siang telalu lama, hal ini malah akan membuat anda menjadi lelah.

Sehingga tidur siang yang membuat gemuk adalah tidur siang yang dilakukan setelah makan.***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Pikiran Rakyat Tasikmalaya Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler