PDIP Lawan Arus Minta Pilkada Tetap Digelar, Hasto: Kepala Daerah saat Pandemi Tak Bisa Diisi Plt

- 21 September 2020, 06:00 WIB
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. /ANTARA

"Harus memiliki legitimasi dan legalitas kuat dari rakyat. Maka Pilkada yang dijalankan pada 9 Desember ini, justru memberikan kepastian agar adanya pemimpin yang kuat, adanya pemimpin-pemimpin yang punya program pencegahan Covid yang kemudian dipilih rakyat," jelas Hasto, seperti dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Warta Ekonomi.

Untuk itu, calon pemimpin yang melewati tahapan Pilkada pasti menyerap aspirasi rakyat, artinya sudah diuji dengan proses ketat dan diseleksi langsung oleh rakyat sebagai kuasa tertinggi dalam iklim demokrasi.

"Mereka calon pemimpin akan memahami betul seluruh skala prioritas untuk rakyat yang tengah menghadapi pandemi. Justru ketika pilkada itu tidak ditunda, itu akan memberikan arah kepastian bagi rakyat," tandas Hasto.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah