TKA Asal Tiongkok Tiba di Indonesia, Ditjen Imigrasi: Mereka Datang Sebelum Masa PPKM Darurat Berlaku

- 5 Juli 2021, 12:30 WIB
Ilustarsi bandara. Pihak Imigrasi membenarkan bahwa ada sebanyak 20 orang TKA asal Tiongkok yang datang ke Indonesia tersebut diketahui sudah mengikuti prosedur yang ada.
Ilustarsi bandara. Pihak Imigrasi membenarkan bahwa ada sebanyak 20 orang TKA asal Tiongkok yang datang ke Indonesia tersebut diketahui sudah mengikuti prosedur yang ada. /Unsplash.com/Eugenia Clara

PR CIREBON - Pada hari Sabtu, 3 Juli 2021 ada sekitar 20 orang Tenaga Kerja Asing (TKA) asal Tiongkok datang ke Indonesia.

Kurang lebih ada 20 orang TKA asal Tiongkok yang pada Sabtu lalu tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar

TKA asal Tiongkok tersebut yang datang ke Indonesia itu juga dikonfirmasi langsung oleh Stakeholder Manager, Angkasa Pura I, Iwan Risdianto.

Baca Juga: Militer Myanmar Kembali Tewaskan Pengunjuk Rasa, Warga: Mereka Menembak Semua yang Bergerak

Para TKA asal Tiongkok ini dikabarkan akan bekerja di PT Huadi Nikel untuk membangun smelter di Kabupaten Bantaeng.

“Iya benar, mereka (TKA Tiongkok)  kerja kontrak perusahaan untuk membangun Smelter,” ujar Iwan yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Makassar.Antaranews pada Minggu, 4 Juli 2021.

Berdasarkan informasi yang didapat, ada 20 TKA asal Tiongkok yang datang di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin dengan menggunakan pesawat Citilink QG-426 dari Jakarta.

Baca Juga: 3 Poin Penting dalam Drakor Baru 'Police University', dari Perpaduan Antar Generasi hingga Kenangan Rasa Sakit

Selain itu, sesampainya di Bandara, para TKA asal Tiongkok langsung dibawa pihak perusahaan dan menjalani karantina dan pemeriksaan Swab atau usap PCR di Jakarta sebelum tiba di Sulawesi Selatan.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x