Bertepatan dengan Hari Internet Aman Sedunia, TikTok Luncurkan Toolkit Keamanan Keluarga

- 10 Februari 2021, 20:00 WIB
Ilustrasi Tiktok.
Ilustrasi Tiktok. //Pixabay/Travel Sourced

PR CIREBON — Proteksi kenyamanan pengguna, aplikasi jejaring media sosial  TikTok membuat toolkit pengaturan keamanan platformnya.

Peluncuran Tooklit keamanan TikTok itu, dilakukan bertepatan dengan peringatan Hari Internet Aman Sedunia (Safer Internet Day).

TikTok bekerja sama dengan DQ Institute untuk meluncurkan Toolkit keamanan keluarga TikTok.

Baca Juga: Terkait Buzzer, Mardani Ali Sera Tantang Pemerintah Revisi Pasal Karet UU ITE Apabila Serius Ingin Dikritik

Adapun isi dari Toolkit keamanan keluarga TikTok itu, yakni berupa panduan dan tool bagi orangtua dalam memahami pengasuhan anak secara digital.

Yang mana, langkah ini diindikasikan sebagai upaya menciptakan lingkungan siber aman ini sudah dapat diakses di Pusat Keamanan TikTok.

"Upaya dan komitmen kami dalam menciptakan lingkungan siber yang aman akan terus kami gaungkan demi kepentingan bersama," ungkap Donny Eryastha, Head of Public Policy TikTok Indonesia, Malaysia, dan Filipina, dalam jumpa pers virtual, Rabu 10 Februari 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.Cirebon.com dari ANTARA.

Sejalan tema Hari Internet Aman Sedunia 2021 yang mengusung "Together for a Better Internet", atas dasar itulah TikTok lantas mempropagandakan upaya bersama dalam menciptakan internet sebagai tempat yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh pengguna, terutama anak dan remaja.

Baca Juga: PPKM Mikro Sudah Mulai Berjalan, Mardani Ali Sera: Pemerintah Tak Mengatur Sanksi Pelanggar, Efektifkah?

"Harapannya semoga Toolkit keamanan keluarga TikTok ini bisa menjadi sumber edukasi sekaligus panduan pengasuhan digital yang komprehensif bagi para orangtua di Indonesia untuk menyadari pentingnya keamanan, keselamatan, dan privasi daring anak remaja," ucapnya.

Berdasarkan data hasil riset Alvara Research Center, di Indonesia terdapat kenaikan yang sangat signifikan terkait konsumsi internet masyarakat pada Juni 2020.

Dalam hitungan waktu satu hari saja, waktu pengguna dalam mengakses internet meningkat dari empat hingga enam jam per hari menjadi lebih dari tujuh dalam per hari.

Kalangan remaja atau Generasi Z menjadi kelompok masyarakat yang mendominasi pengguna internet di Indonesia.

Baca Juga: PPKM Mikro Sudah Mulai Berjalan, Mardani Ali Sera: Pemerintah Tak Mengatur Sanksi Pelanggar, Efektifkah?

Tentunya, fenomena ini patut menjadi perhatian bagi orang tua untuk turut berperan membimbing aktivitas anak remajanya di dunia maya.

"Literasi digital yang dimiliki kaum remaja (atau generasi Z) pada hari ini adalah aset yang sangat besar dalam cita-cita membangun sumber daya manusia unggul di masa depan," ujar Kepala Pusat Penguatan Karakter, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Republik Indonesia, Hendarman, Ph.D.

"Kami akan terus memberikan dorongan untuk terciptanya sinergi antara orangtua dan anak di ranah digital dalam upaya membangun penguatan karakter anak. Bersama-sama kita akan mewujudkan generasi cerdas berkarakter Indonesia yang maju bermartabat dan merujuk Profil Pelajar Pancasila," tambahnya.

Toolkit keamanan keluarga TikTok sendiri berisikan 10 tips tentang pengasuhan digital pada anak remaja yang mudah diterapkan oleh orangtua untuk aktivitas di platform digital mana pun, tidak hanya untuk platform TikTok saja agar mereka menjadi warga digital yang baik.

Baca Juga: Sebut Kasus Lain soal Tahanan Meninggal di Rutan, Arief Poyuono: kok Komnas HAM Tidak Turun Investigasi?

Selain itu, Toolkit ini juga memberikan panduan lengkap mengenai alat keamanan keluarga yang dapat digunakan oleh orangtua.

Termasuk cara penggunaan Pelibatan Keluarga (Family Pairing), fitur yang memungkinkan akun orangtua dan akun anak remaja terhubung sehingga aktivitas daring mereka dapat terkontrol dengan baik.

Toolkit keamanan keluarga TikTok dapat diakses dan diunduh pada Pusat Keamanan TikTok mulai hari ini.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x