Kritik Langkah Zulkifli Hasan Sowan ke Presiden Jokowi, Amien Rais Digancar Pemecatan dari PAN

- 24 Juli 2020, 17:30 WIB
Amien Rais
Amien Rais //Instagram/@amienraisofficial

"Tidak mungkin ada yang berani untuk memberhentikan Pak Amien. Itu rasanya sudah diluar nalar itu ya," ungkap Eddy dalam pernyataan yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI pada Kamis, 23 Juli 2020.

Terlebih, para kader PAN sudah mengetahui Amien Rais merupakan pendiri dan tokoh sentral PAN, sehingga tak mungkin ada pengurus DPP yang berani memberhentikannya.

"Seluruh jajaran PAN itu sangat hormat sangat respect kepada Pak Amien. Sehingga tidak mungkin ada yang punya pikiran yang nyeleneh untuk melakukan hal tersebut," kata Eddy.

Baca Juga: HOAKS: Pikiran Rakyat Muat Artikel Ma'ruf Amin Minta Guru Honorer Maklumi Gaji Kecil Imbalan Surga

Untuk itu, Eddy mengklaim, bahwa terjadi kurang komunikasi dari pengakuan Amien Rais di video milik KH Tengku Zulkarnain, sehingga maksud yang disampaikan tidak diterima lengkap oleh masyarakat.

"Saya khawatirkan bahwa berita yang terkomunikasikan itu mungkin tidak diterima dengan sempurna oleh teman teman, dan publik, ya," jelas Eddy.

Senada dengan Eddy, Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto juga membantah bahwa partainya mengeluarkan Amiem Rais karena tidak ada satu pun pengurus yang berani memecat mantan Ketua MPR itu.

Baca Juga: Bintang K-Pop yang Paling Menjanjikan: 7 Fakta TREASURE yang Debutnya Paling Dinantikan di 2020

"Tidak ada yang berani mecat Pak Amien, tidak ada dan siapa yang berani? Pemecatan Pak Amien itu tidak ada," sebut Yandri.

Yandri pun menambahkan bahwa Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan telah beberapa kali melakukan pertemuan dengan besannya itu, tetapi Amien Rais disebut belum memiliki waktu.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x