Ustaz Tengku Zulkarnain Meninggal Dunia Terkonfirmasi Covid-19, Para Tokoh Sampaikan Ucapan Duka Cita

11 Mei 2021, 05:00 WIB
Sejumlah tokoh tanah air sampaikan ucapan duka cita mendalam atas kepergian Ustaz Tengku Zulkarnain. /tengkuzulkarnain.id

PR CIREBON — Ustaz Tengku Zulkarnain meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid-19 hari ini, Senin 10 Mei 2021, setelah dirinya berjuang melawan virus Corona dengan mendapat perawatan di rumah sakit.

Keperguan Ustaz Tengku Zulkarnain menjadi kabar duka yang tak hanya bagi umat Islam dan para ulama saja.

Tapi, sejumlah tokoh di tanah air pun, mengalir deras menyampaikan ucapan duka cita mendalam. Serta, memberikan doa terbaik kepada Ustaz Tengku Zulkarnain semoga husnul khotimah.

Baca Juga: Raditya Dika Beri Tips dan Saran Realistis untuk Memiliki Tabungan Rp100 Juta di Umur 25 Tahun

Ustaz Tengku Zulkarnain meninggak dunia di usia ke-57, kabar duka ini langsung menjadi trending topic di laman media sosial Twitter. Di mana, banyak tweet membanjiri dengan ungkapan duka cita untuk ulama yang dikagumi di tanah air Indonesia ini.

Innalillahi wainnailaihi raajiun. Ya Allah, selamat jalan Ustadz Tengku Zulkarnain, insya Allah husnul khotimah dan mendapatkan jannah. al Fatihah,” tulis Fadli Zon di akun Twitter pribadinya @fadlizon.

Enam bulan lalu saya interview Ustadz Tengku Zulkarnain, tentang perjalanannya dari seniman menjadi dai. Saya sudah kenal Almarhum sejak 1996. Ulama yang berani dan kritis. al Fatihah,” tutur Fadli Zon menambahkan.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Keluarkan Semua Barang dari Kamar, Atta Halilintar: Ngidamnya Aneh Banget

Dari sesama ulama, Ustadz Abdul Somad mengucapkan kabar duka ini, dengan menuturkan kisah perjumpaan terakhirnya dengan Ustaz Tengku Zulkarnain.

Engkau benar-benar kembali ke fitrah. Doakan kami supaya istiqomah. Makin sunyi jalan ini ku rasa. Bulan lalu terakhir jumpa denganmu di Diniyah Putri Padang Panjang, bercerita tentang pondok Tahfizh Qur'an yang engkau bangun di Medan.” ungkap Ustadz Abdul Somad.

Entah apa amal engkau guru, hingga doa kami kalah ingin berhari raya denganmu, Allah dan para malaikat-Nya lebih memilihmu untuk berada di tengah mereka pada hari besar itu,” tambahnya di Twitter @UAS_AbdulSomad.

Baca Juga: Innalillahi, Indonesia Kehilangan Satu Ulama Tercinta Ustaz Tengku Zulkarnain Meninggal Dunia

Ustadz Abdul Somad menganggap al Mukarram Ustaz Tengku Zulkarnain sebagai guru, sesama ulama yang saling melengkapi dalam syiar Islam. Disebutkannya, Ustaz Tengku Zulkarnain seorang yang tak pernah takut dalam menyampaikan kritik.

Senin, malam 29 Ramadan 1442H / 10 Mei 2021. Jam 18.25. Guru kita al-Mukarram Ustaz Tengku Zulkarnain sudah mendahului kita. Selama aku mengenal engkau, kesanku, tak ada takut dalam dirimu. Takutmu engkau habiskan hanya untuk Allah,” kata Ustadz Abdul Somad lagi.

Kemudian, tokoh jurnalis senior Indonesia Ali Syarief pun turut menyampaikan ucapan duka cita mendalam untuk Ustaz Tengku Zulkarnain.

Baca Juga: Uji Coba dan Evaluasi Aplikasi E-Perfomance Untuk Mengukur Kinerja Setiap ASN, Mensos Risma: Tidak dari Nol

Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Wafat hari ini di Riau, saat adzan magrib, KH. DR. Tengku Zulkarnain. Allahumagfirlahu warhamhu waafihi wafuanhu. Pergi selamanya bersama ilmunya,” tulis @alisyarief.

Kemudian, dari kalangan politisi pun tak luput menyampaikan ucapan duka cita mendalam untuk Ustaz Tengku Zulkarnain yang memang dikagumi oleh semua kalangan.

Turut berduka cita. Insyaa Allah beliau Husnul Khotimah,” ucap Dahnil Anzar Simanjuntak, seorang dosen, aktivis yang sekarang menjadi Jubir Menhan Prabowo Subianto.

Baca Juga: Berita Duka Disampaikan oleh Ruben Onsu: Selamat Jalan Saudaraku

Pun senada diucapkan Ferdinand Hutahaean. Bahkan dia sambil memberikan peringatan kepada masyarakat agar tidak mengabaikan begitu bahayanya virus Covid-19 yang mengerikan.

Turut Berduka Cita sedalam-dalamnya atas telah berpulangnya Ustaz Tengku Zulkarnain. Semoga Tengku mendapat tempat terbaik sesuai dengan amal ibadah dan perbuatannya. Semoga juga ini peringatan bahwa Covid-19 ini mengerikan,” tulis politisi Ferdinand Hutahaean dalam akun Twitter-nya @FerdinandHaean3.

Ucapan duka cita atas meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain di laman Twitter dari para tokoh bangsa, sesama ulama, budayawan, seniman, dan netizen, terus saja mengalir deras.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Sapri Pantun Meninggal Dunia

Membuktikan bahwa sosok Ustaz Tengku Zulkarnain merupakan seorang ulama panutan yang patut diteladani.***

Editor: Tita Salsabila

Tags

Terkini

Terpopuler