Jumat Barokah, Berikut 5 Kata Mutiara Islam Sebagai Bahan Renungan Hidup

10 April 2020, 10:00 WIB
BERDOA.* /pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Ketika kita menjalani kehidupan, tentu tidak selamanya berjalan dengan lancar. Pasti ada ujian dan cobaan yang terkadang harus kita hadapi.

Namun, ujian dan cobaan kehidupan akan membuatmu menjadi manusia yang lebih kuat. Semua yang terjadi di kehidupanmu tentu mempunyai alasan.

Untuk menjalani kehidupan dengan lebih bijak, yuk simak tujuh kata mutiara Islam ini:

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Cirebon, 10 April 2020: Lemahabang dan Kejaksan Hanya Diguyur Hujan Lokal

1. Jagalah lisan dan bicaramu

“Diam sehingga engkau diminta berbicara itu lebih baik, daripada terus berbicara sehingga engkau diminta diam” Ali Bin Abi Thalib.

Lisan dan perkataan seringkali tak luput dari kesalahan dan berakhir menyakiti orang lain. Ada baiknya kamu diam hingga diminta berbicara, daripada kamu terus berbicara sehingga kamu diminta untuk diam. Bertuturlah dengan baik dan lemah lembut. 

Baca Juga: Konser Musik Amal Bersama Najwa Shihab jadi Kenangan Terakhir Sebelum Glenn Fredly Wafat

2. Beban hidupmu pasti bisa kamu lalui

“ Allah tidak akan membebani seseorang itu melainkan sesuai dengan kesanggupannya” QS Al-Baqarah: 286

Beban yang kamu pikul, keadaan yang tak kunjung mudah, memang membuatmu mengeluh atas kehidupan. Sesungguhnya, tetaplah memohon keteguhan hati dan kekuatan diri.

Sabar, sebentar lagi bebanmu akan berkurang. Karena Allah tidak akan membebanimu di luar dengan kemampuan hambanya.

Baca Juga: Satu Negara di Asia Menjadi Negara dengan Tingkat Penularan Covid-19 Tertinggi di Dunia

3. Bersabarlah, pasti ada kemudahan

Karena sesungguhnya setelah kesulitan itu ada kemudahan” QS Al-Insyirah : 5

Pernahkah kamu merasa hidupmu begitu sulit? Merasa seperti masalahmu tidak kunjung menemukan jalan keluar?

Rasa lelah memang kadang selalu menghampiri, namun sesungguhnya sesudah kesulitan pasti ada kemudahan. Bersabar, berdoa, dan teruslah melangkah berusaha.

Baca Juga: CDC Ungkap Jenis Orang yang Boleh dan Tidak Boleh menggunakan Masker di Tengah Wabah

 4. Janganlah membenci dirimu sendiri

Tidak ada yang salah dengan hidupmu, sebab Allah punya maksud mengapa engkau terlahir di dunia. Percayalah kamu ada untuk melakukan sesuatu besar yang tidak dilakukan orang lain

Jangan pernah membenci dirimu sendiri, kamu adalah ciptaan yang sudah Allah tentukan. Kehidupan memang tidak selamanya mudah dijalani, namun semoga itu tidak menghalangimu untuk terus berusaha. Percayalah, kamu sudah ditunggu untuk melakukan sesuatu besar di luar sana.

Baca Juga: Tak Lakukan Penjanjian Bulan, AS Diperintah Donald Trump untuk Menambang di Luar Angkasa

5. Teruslah belajar

Jangan berhenti belajar, karena ujian yang diberikan tak berhenti mengajar. Kejarlah ilmu walau sampai ke negeri Cina"

Kehidupan memang kiranya banyak memberi ujian, namun di balik semua yang terjadi pasti ada sedikit banyak pelajaran berharga yang kamu dapatkan. Teruslah belajar dan jadilah insan yang lebih bijak dalam setiap langkah.***

 
Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler