7 Upaya Cegah Migrain, dari Kunyah Jahe hingga Bermeditasi

8 Februari 2020, 15:30 WIB
MIGRAIN dapat menyebabkan ketidak nyamanan yang ekstrem dan biasanya hanya melibatkan satu sisi kepala. /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Migrain menjadi penyakit utama yang sering diderita masyarakat banyak. Kondisi seperti ini disebabkan oleh banyak gejala.

Sakit kepala berdenyut, mual, diare, depresi, menjadi beberapa gejala awal migrain yang mampu menyerang baik wanita ataupun pria.

Jangan terlalu sering memakan atau meminum obat untuk menghilangkan gejala migrain, dimana itu akan menambah sakit di kemudian hari.

Cobalah beberapa upaya untuk mencegah migrain terjadi kembali:

Baca Juga: Meski Air Sudah Surut, Warga Kriyan Kota Cirebon Khawatir Adanya Banjir Susulan

1. Matikan lampu

Meningkatnya gejala migrain karena adanya peningkatkan sensitivitas terhadap cahaya dan suara. Cobalah tidur untuk membantu mengurangi gejala migrain.

Cara terbaiknya yaitu mematikan atau meredupkan cahaya pada ruangan. Buatlah suasana ruangan menjadi lebih tenang dengan memainkan lagu yang menenangkan agar membantu istirahat sejenak.

Baca Juga: 9 Tips Menumbuhkan Kembali Rambut Secara Alami, dari Memijat hingga Menggunakan Lemon

2. Asupan magnesium

Gejala migrain disebabkan pula dengan asupan magnesium yang kurang. Studi menujukkan bahwa suplementasi magnesium membantu mencegah jenis migrain tertentu.

Tambahkan makanan yang kaya magnesium dalam asupan, seperti kacang almond, biji wijen, biji bunga matahari untuk mengatasi gejala migrain. Selain itu, cobalah mengonsumsi selai kacang, kacang mede, oatmeal, atau kacang Brazil.

Baca Juga: Dirumorkan Reuni Spesial, Pemeran 'Friends' Dilaporkan Mendapat Tawaran hingga Milyaran Rupiah

3. Gunakan esensial oil

Menghirup dan mengoleskan beberapa tetes ensensial oil lavender, mentol, dan peppermint dapat meredakan atau menghilangkan nyeri gejala migrain.

4. Jahe

Jahe dikenal untuk meredakan mual serta mengurangi serangan migrain. Mengunyah sepotong jahe dapat membantu melegakkan gejalannya tanpa menimbulkan efek samping.

Baca Juga: 11 Drama Korea Sejarah yang Ringan untuk Ditonton, Mengocok Perut hingga Menyentuh Hati

5. Pijat

Memijat otot-otot leher dan bahu dapat membantu melepaskan ketegangan dan rasa sakit padaa migrain.

6. Meditasi

Menurut sebuah penelitian, yoga dapat melepaskan berbagai rasa sakit di badan dan efektif menghilanhkan sakit kepala kronis. Yoga juga dapat meredamkan mual yang berhubungan dengan migrain.

Baca Juga: Gelar Agenda Tahunan, Polres Cirebon Kota Bagikan Rute dan Pengalihan Arus Lalu Lintas Cap Go Meh 2020

7. Yoga

Gerakan sederhana pada yoga dapat membantu meregangkan dan meningkatkan aliran darah serta mengurangi ketegangan pada otot untuk membantu meredakan gejala migrain.

Tak hanya ke tujuh cara untuk meredakan migrain tersebut, minumlah kafein untuk meringankan, membantu,, dan menenangkan rasa sakit pada migrain.

Namun, beberapa orang cenderung menjauhi kafein karena dapat memicu dan memperburuk migrain. Terlalu banyak mengonsumsi kafein, justri dapat menyebabkan migrain yang cukup parah.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler