Sukses Kejar Ketertinggalan Gol, Hasil Pertandingan Torino vs Fiorentina Berakhir Imbang

- 30 Januari 2021, 12:15 WIB
SELEBRASI Frank Ribery setelah mencetak gol bagi Fiorentina ke gawang Torino, dalam laga Serie A Liga Italia, Sabtu 30 Januari 2021 dinihari WIB.
SELEBRASI Frank Ribery setelah mencetak gol bagi Fiorentina ke gawang Torino, dalam laga Serie A Liga Italia, Sabtu 30 Januari 2021 dinihari WIB. //Twitter/@acffiorentina

Granata berupaya segera balas mengancam, dan umpan silang Lukic ke tiang jauh dapat dijangkau oleh Lyanco, yang mengirimkan umpan untuk disia-siakan Belotti dengan sepakan melebarnya.

Castrovilli awalnya mendapat kartu kuning saat melanggar Lukic. Namun setelah melihat tinjauan VAR, wasit mengubah keputusannya dan justru memberikan kartu merah kepada gelandang Fiorentina itu.

Dengan sepuluh pemain, Fiorentina justru menjadi tim yang lebih berbahaya.

Mereka bahkan memecah kebuntuan melalui pergerakan apik Ribery dan Bonaventura yang bekerja sama untuk merobek pertahanan Torino. Sang pemain berkebangsaan Prancis kemudian mengecoh kiper Salvatore Sirigu dan melesakkan bola masuk ke gawang dari sudut sempit.

Baca Juga: Setujui Larangan untuk Mantan Anggota HTI dan FPI Jadi ASN, Ferdinand Hutahaean: Keputusan Tepat!

Sayangnya Fioretina justru kembali harus kehilangan pemain akibat kartu merah beberapa saat kemudian.

Nikola Milenkovic kesulitan mengendalikan emosinya ketika berseteru dengan Belotti dan menanduk wajah penyerang Torino itu. Wasit tanpa ragu langsung menghukum dengan kartu merah.

Pemain sayap Torino Wilfried Singo mendapat bola muntah dalam sudut yang sempit pada fase akhir pertandingan, namun sepakannya membentur mistar gawang.

Suasana pertandingan yang panas membuat wasit masih sempat menyodorkan kartu kuning kepada pelatih Fiorentina Cesare Prandelli, sebelum Christian Kouame juga mendapat kartu merah saat ia telah ditarik keluar lapangan.

Baca Juga: Soal Cuitan Permadi Arya, Ferdinand: Saya Tidak Yakin Dia Punya Niat Rasisme ke Natalius Pigai

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x