Meski Ditahan Imbang, Liverpool Tetap Kokoh Duduki Puncak Klasemen Liga Inggris

- 31 Desember 2020, 08:30 WIB
The Reds (julukan Liverpool) ditahan imbang dengan skor kacamata 0-0 pada gelaran laga pekan ke-16 Liga Inggris.*/
The Reds (julukan Liverpool) ditahan imbang dengan skor kacamata 0-0 pada gelaran laga pekan ke-16 Liga Inggris.*/ /Twitter/@premierleague

PR CIREBON – The Reds (julukan Liverpool) tak bisa menembus pertahanan kokoh yang dipertontonkan oleh Newcastle United pada gelaran laga pekan ke-16 Liga Inggris di Stadion St. James Park, Rabu, 30 Desember 2020 waktu setempat atau Kamis, 31 Desember 2020 dini hari WIB.

The Reds saat berkunjung ke kandang Newcastle United bagaikan bangau tanpa sayap, Newcastle United memaksa Liverpool untuk menuai hasil imbang tanpa gol hingga akhir pertandingan.

Rentetan hasil negatif yang ditunjukkan oleh tim asuhan Juergen Klopp membuat Liverpool hanya berbeda selisih 3 poin dengan Manchester United yang berada pada posisi kedua Liga Inggris.

 Baca Juga: Secara Resmi Telah Ditetapkan Pemerintah FPI Adalah Organisasi Terlarang

Anak didik Juergen Klopp gagal membongkar pertahanan solid Newcastle, hal ini sama seperti pada laga sebelumnya, Liverpool juga memetik hasil imbang kala bertanding melawan West Bromwich Albon di Anfield.

Seperti dilansir PikiranRakyat-Cirebon dari laman resmi Liga Inggris, statistik pada pertanding tersebut mencatat The Reds hanya melepaskan 11 percobaan shooting sepanjang laga berjalan yang sebagian besar dari percobaan tersebut tidak menyasar gawang, hanya empat tembakan saja yang menyasar tepat pada gawang Newcastle United.

Liverpool sebenarnya mendapatkan peluang bagus pertamanya pada menit ke-34 pada saat Jordan Henderson mengirim umpan lambung yang tepat terarah ke Mohamed Salah, namun sang penyerang asal Mesir tersebut gagal menjadikan peluang tersebut menjadi gol.

 Baca Juga: FPI Dibubarkan, Pemerintah Resmi Larang Seluruh Kegiatan dan Penggunaan Simbol dan Atribut

Pada penghujung babak pertama, Pemain bernomor 9 milik Liverpool, Roberto Firmino juga mendapatkan peluang emas ketika menyambut umpan silang dari Sadio Mane, tetapi lagi-lagi shootingnya masih bisa ditahan oleh kiper Newcastle United Karl Darlow.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Liga Inggris


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x