Vaksin Covid-19 Menjadi Wacana Masyarakat, MPR Minta Pemerintah Gencar Sosialisasi

- 30 Oktober 2020, 15:47 WIB
ILUSTRASI vaksinasi Covid-19 di masyarakat.*
ILUSTRASI vaksinasi Covid-19 di masyarakat.* /pixabay

PR CIREBON – Ketersediaan dan pemberian vaksin Covid-19 menjadi wacana di masyarakat. Vaksin tersebut dikabarkan akan diutamakan pada kelompok masyarakat berusia 18 – 59 tahun, sementara kelompok usia lain akan diberikan menyusul.

Wakil Ketua MPR RI, Syarief Hasan, meminta pemerintah gencar melakukan sosialisasi dengan berbagai bentuk yang tentunya mudah dicerna masyarakat terutama rakyat kecil terkait urgensi pemberian vaksin Covid-19.

Syarief sangat memaklumi jika ada sebagian masyarakat yang khawatir terkait vaksin Covid-19, namun masyarakat hanya butuh pemahaman yang jelas seputar vaksin, manfaat dan dampak-dampaknya untuk mereka.

Baca Juga: Penyakit Kambuhan Netralitas ASN, Berikut Alasan ASN Menjadi Amunisi Memenangkan Kontes Pilkada

"Menurut saya bukan ketakutan tapi hanya khawatir saja. Namun jangan juga perasaan masyarakat itu dibiarkan saja mereka hanya butuh pemahaman yang jelas seputar vaksin, manfaat dan dampak-dampaknya buat mereka," kata Syarief dalam keterangannya di Jakarta pada Jumat, 30 Oktober 2020, dikutip Pikiranrakyat-Cirebon.com dari Antara News.

Dia mengatakan pandemi Covid-19 semakin menyengsarakan rakyat, terutama mengancam kesehatan dan berpegang kepada amanah UUD NRI Tahun 1945 Pasal 28H ayat (1) yang menyebutkan bahwa setiap orang berhak memperoleh pelayanan kesehatan. Karena itu, pemerintah harus melakukan upaya-upaya luar biasa untuk menjamin hal tersebut.

Salah satu bentuknya, menurut Syarief, adalah dengan memberikan vaksin Covid-19. Berdasarkan kabar yang diterimanya, pada awal tahun 2021, vaksin sudah ada dan langsung didistribusikan.

Baca Juga: Megawati Pertanyakan Sumbangsih Milenial Terhadap Bangsa, Demokrat : Tidak Bijak

"Tapi, ada juga informasi yang mengatakan di akhir 2020 vaksin tahap pertama sudah siap. Secepatnya saya kira lebih bagus. Untuk masyarakat, jika sudah tersedia, saya imbau jangan takut lakukan vaksinasi, ini demi keselamatan kita semua," katanya.

Dia mengatakan vaksin sangat diperlukan sebagai langkah upaya pertahanan diri dari serbuan virus yang tidak jelas kapan berakhirnya. Syarief khawatir jika tidak ada vaksin maka akan lebih memperburuk situasi.

"Kami hari demi hari menjadi semakin was-was, sementara itu, korban terus berjatuhan. Ketika itu dibiarkan terjadi, penanganannya akan jauh lebih sulit nanti," katanya.

Baca Juga: Terkait Vaksin Covid-19, Wakil Ketua MPR Sebut Pemerintah Harus Gencar Sosialisasikan Urgensinya

Ia berharap dengan pemberian vaksin, masyarakat akan terhindar dari virus dan walaupun ada yang meragukan bahkan tidak percaya keampuhannya, setidaknya ada solusi yang nyata dalam penanganan pandemi ini.

Syarief menyarankan agar pemberian vaksin kepada masyarakat diberikan secara gratis atau kalau tidak bisa, dilakukan dengan mekanisme subsidi silang agar tidak membebani rakyat.

"Kalau perlu vaksin Covid-19 digratiskan saja sekalian, jika memang tidak memungkinkan gratis atau murah, dilakukan subsidi silang. Intinya, jangan sampai membebani rakyat kecil yang keadaannya sudah sangat terpuruk," ujarnya.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x