Terkait Vaksin Covid-19, Wakil Ketua MPR Sebut Pemerintah Harus Gencar Sosialisasikan Urgensinya

- 30 Oktober 2020, 15:25 WIB
Wakil Ketua MPR RI Syarief Hasan.*
Wakil Ketua MPR RI Syarief Hasan.* /Instagram @syarief.hasan./

PR CIREBON - Syarief Hasan, Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Indonesia, meminta pemerintah aktif melakukan berbagai bentuk kegiatan sosialisasi yang niscaya mudah dicerna masyarakat, terutama masyarakat kecil, dan bagi masyarakat yang sangat membutuhkan vaksin Covid-19.

Syarief memang mengetahui jika ada yang mengkhawatirkan vaksin Covid-19, namun masyarakat hanya perlu memiliki pemahaman yang jelas tentang vaksin tersebut, manfaat dan dampaknya.

"Menurut saya bukan ketakutan tapi hanya khawatir saja. Namun jangan juga perasaan masyarakat itu dibiarkan saja mereka hanya butuh pemahaman yang jelas seputar vaksin, manfaat dan dampak-dampaknya buat mereka," kata Syarief, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Antara.

Baca Juga: Banyak Insiden Siswa Bunuh Diri, KPAI Minta Kemendikbud Evaluasi Pembelajaran Jarak Jauh

Dia mengatakan, pandemi Covid-19 semakin menimpa masyarakat, terutama ancaman terhadap kesehatan dan pemenuhan ketentuan Pasal 28H ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang menyatakan bahwa setiap orang berhak atas pengobatan medis.

Terkait pelayanan, pemerintah harus berusaha keras untuk memastikan ini.

Menurutnya, salah satu bentuk pemberian vaksin Covid-19 dan kabar yang sudah diterimanya, awal 2021 vaksin sudah ada dan segera didistribusikan.

Baca Juga: Cegah Kenaikan Kasus Covid-19 di Pilkada, Analisis Politik: Ingatkan Terus Protokol Kesehatan

"Tapi, ada juga informasi yang mengatakan di akhir 2020 vaksin tahap pertama sudah siap. Secepatnya saya kira lebih bagus. Untuk masyarakat, jika sudah tersedia, saya imbau jangan takut lakukan vaksinasi, ini demi keselamatan kita semua," katanya.

Halaman:

Editor: Irma Nurfajri Aunulloh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x