Wakil Ketua MPR Heran, Masyarakat Diberi Sembako Tapi Malah Disuruh Bayar Biaya Tes Cepat

- 25 Juni 2020, 09:27 WIB
Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid.*
Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid.* //ANTARA

PR CIREBON - Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid mengatakan bahwa pemerintah harus menghitung kembali skema tes cepat Covid-19 bagi masyarakat sehingga bisa dilaksanakan dengan cara yang murah. 

Terlebih lagi berbagai produk sudah ditemukan dan memasuki tahapan produksi untuk dipasarkan di Tanah Air. 

“Seharusnya disediakan dengan cara yang murah. Saya dengar produk dalam negeri sudah ditemukan semestinya tes tersebut bisa murah,” katanya dalam keterangan di Jakarta, Rabu, 24 Juni 2020.

Baca Juga: Tuai Kritik Pedas Soal Ketampanan dan Gaya Berpakaian, Kang Dong-won: Wajahku Mengembang Hari Itu

Tidak hanya itu, dirinya juga berharap, dalam penanganan corona ini, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 bersama dengan Kementerian Kesehatan, dan lembaga terkait memperhatikan informasi mengenai masyarakat yang melakukan tes cepat dengan mengeluarkan biaya.

"Masyarakat Indonesia saat ini berada dalam kondisi susah sehingga jangan dibebani lagi dengan biaya-biaya yang lain," katanya kepada Antara. 

Politikus PKB itu, mengaku heran karena sebelumnya pemerintah memberi bantuan kepada masyarakat berupa sembako. 

Baca Juga: Dituduh sebagai Mata-mata, India dan Pakistan Saling Usir Diplomat

Namun soal tes cepat untuk Covid-19 terkesan malah memberatkan masyarakat dengan dikenai biaya. 

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x