Kritik Penggunaan Faceshield Tanpa Masker, dr. Tirta: Mau Ngingetin, Malah Dikira Ngajak Ribut

- 11 Januari 2021, 20:11 WIB
Kolase foto Melly Goeslaw memakai face shield dan dr. Tirta Mandira Hudhi.
Kolase foto Melly Goeslaw memakai face shield dan dr. Tirta Mandira Hudhi. /Instagram.com/@melly_goeslaw Instagram.com/@dr.tirta/

PR CIREBON - Penggunaan faceshield tanpa masker kini tengah menjadi sorotan, salah satunya dikomentari oleh Tirta Mandira Hudhi.

Lewat akun Instagram pribadinya, dr. Tirta menyebut jika penggunaan faceshield tanpa masker justru lebih mirip cyberpunk.

Pria yang akrab disapa Cipeng itu bahkan menyarankan sejumlah pihak, terutama artis untuk tidak menggunakannya sama sekali.

Baca Juga: Resmi, MUI Sebut Vaksin Sinovac Halal dan Dijamin Aman oleh BPOM

Namun, ia tetap meminta untuk terus mengedukasi penonton tentang kewajiban memakai masker.

Unggahan dr. Tirta soal artis menggunakan faceshield tanpa masker dengan mencatut foto Melly Goeslaw pun mendapat kritik dari sang empunya.

Lewat unggahan di akun Instagram pribadinya yang kini telah dihapus, Melly Goeslaw justru mempertanyakan maksud dr. Tirta.

Baca Juga: Pencarian Sriwijaya Air Dilakukan 24 Jam, Kotak Hitam Diyakini Terdeteksi di Jarak 200 Meter

Melly menyebut jika apa yang digunakannya untuk menunjang penampilannya, terutama saat ketika bernyanyi di atas panggung.

"Sekali lagi mohon tidak membuat ambigu, karna kalau sikap anda spt ini, maka jadi ambigu, yang mau anda serang itu saya ? Atau yg gak pake masker?#JanganBanguninMacanTidur," tulis Melly.

Melly Goeslaw balas unggahan Tirta Mandira Hudhi alias dr. Tirta.*
Melly Goeslaw balas unggahan Tirta Mandira Hudhi alias dr. Tirta.* /Tangkapan layar Instagram @melly_goeslaw

Seakan menanggapi unggahan Melly, dr. Tirta justru menyebut jika pernyataannya tersebut merupakan edukasi dan peringatan akan bahaya virus corona.

Baca Juga: Turut Berbela Sungkawa Atas Tragedi SJ-182, Berikut Ucapan Duka dari 4 Gubernur di Tanah Air

"Mau ngingetin, malah dikira ngajak ribut. Yaudah deh. Siap salah aja. Apapun yg dilakukan nakes , selalu salah, rata2 yang ga terima di kritik malah ngegas balik . Yowis ikhlas," tulis dr. Tirta.

Ia mengaku, polemik penggunaan faceshield tanpa masker ini telah ia bahas bersama Deddy Corbuzer, Satgas Covid-19, IDI, dan BNPB, serta dr. Tompi.

"Emng susah edukasi di Indonesia. Edukasi dituduh “berisik” “menyerang” padahal di caption tertulis jelas. Jurnalnya saya sampaikan. Dan jelas saya bersuara tentu sudah koordinasi dengan banyak tokoh," sambung dr. Tirta.

Baca Juga: Ossy Dermawan: Jika SBY Tak Jadi Presiden, Belum Tentu Jokowi Bisa Bangun RI

Menurut relawan Covid-19 tersebut, kegelisahannya itu pun mendapatkan respon baik dari Kepala BNPB, Doni Monardo.

dr. Tirta menyebut, Doni Monardo setuju soal edukasinya dan justru langsung menggerlar rapat dengan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

"Pak doni malah langsung rapat hal ini dengan ketua KPI :) saya ga pernah ngajak perang. Tapi saya edukasi sslalu ada dasar, dan fyi, foto2 itu dah viral d twitter sejak h-7," tutup dr. Tirta.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Cipeng | TIRTA (@dr.tirta)

***

 

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @dr.tirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x