Bahan Merkuri Diduga Digunakan untuk Proyek Galian C di Cirebon, Walikota akan Tugaskan Dinas Terkait Tinjau Lokasi

- 11 Maret 2020, 15:59 WIB
 WALIKOTA Cirebon Drs. Nashrudin Azis S.H saat menjelaskan terkait rencana penugasan dinas terkait, soal penggunaan bahan mercuri di galian c.*
WALIKOTA Cirebon Drs. Nashrudin Azis S.H saat menjelaskan terkait rencana penugasan dinas terkait, soal penggunaan bahan mercuri di galian c.* /Pikiran Rakyat/ Egi Septiadi//
 
 
PIKIRAN RAKYAT - Walikota Cirebon, Drs. Nashrudin Azis S.H akan menugaskan dinas terkait, untuk meninjau lokasi dugaan penggunaan bahan berbahaya Mercuri pada proyek galian C.
 
Menurut Azis, penggunaan bahan tersebut sangat membahayakan bagi kesehatan.
 
"Baik itu mengganggu kesehatan tubuh maupun kesehatan intelegensinya," kata Azis di hadapan sejumlah wartawan beberapa waktu lalu. 
 
 
Azis mengaku kaget dan tidak dapat membayangkan bila ada yang menggali pasir menggunakan bahan mercuri tersebut.
 
"Saya segera akan memanggil dinas terkait untuk memantau ke lokasi jika ditemukan akan diberikan teguran, bahkan sampai sanksi penutupan," papar Azis.
 
Berdasarkan keterangan yang diterima PikiranRakyat-Cirebon.com, proyek galian c sendiri paling banyak dilakukan di daerah Kelurahan Argasunya Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon.
 
 
Bahkan, petugas Dinas Lingkungan Hidup sempat beberapa kali menerima laporan.
 
Baik itu terkait aktivitas bongkar muatnya yang kurang nyaman dirasakan oleh warga sekitar, maupun perizinan yang belum ditempuh secara maksimal dan polemik lainnya.***
 
 
 

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x