Selain Udara dan Air Liur, WHO Sebut Uang Kertas jadi Penyebab Penyebaran Virus Corona

- 5 Maret 2020, 17:11 WIB
ILUSTRASI uang.
ILUSTRASI uang. //pexels/Alexander Mils

WHO menghimbau untuk tak langsung memegang bagian wajah, mulut, dan hidung usai memegaang uang kertas, karena ditakutkan virus akan mudah masuk pada tubuh.

“Penyebaran utama itu melalui droplet. Liur ini datang dari batuk atau bersin dan bisa secara langsung menginfeksi orang yang terkena air liurnya.

"Jadi tangan yang kotor memegang uang dan ini menjadi cara penyebaran lainnya,” tutur Kepala Obat Infeksi Universitas Edinburgh, Profesor Jurgen Haas.

Baca Juga: Fenomena Panic Buyer, Viral Seorang Bapak Tertangkap Kamera Borong Mie Instan, Cek Fakta Sebenarnya

Jurgen mengatakan bahwa virus dapat bertahan pada permukaan benda mati dalam waktu yang cukup lama.

“Masa hidup virus ini di udara terbuka atau di benda belum ada yang bisa memastikan berapa lamanya, karena ini virus baru.

"Namun semakin rendah suhunya, semakin lama ia bertahan hidup di benda. Jika suhunya hangat, virus bisa cepat mati,” pungkas Haas.***

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: PMJ News Telegraph


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah