CDC Amerika Serikat Sebut Warganya yang Sudah Divaksinasi Boleh ke Luar Rumah Tanpa Masker, Kecuali Ini

- 28 April 2021, 05:30 WIB
ilustrasi orang memakai masker. CDC menyebut orang Amerika Serikat yang sudah divaksinasi penuh sekarang dapat dengan aman keluar di depan umum tanpa harus memakai masker.*
ilustrasi orang memakai masker. CDC menyebut orang Amerika Serikat yang sudah divaksinasi penuh sekarang dapat dengan aman keluar di depan umum tanpa harus memakai masker.* /unsplash/@pillepriske

Baca Juga: Munarman Ditangkap Densus 88 Terkait Dugaan Terorisme, Polisi Temukan Ini saat Penggeledahan

Lebih lanjut, CDC mengungkapkan lebih dari setengah dari semua orang dewasa telah menerima satu dosis, dan lebih dari sepertiga telah divaksinasi penuh.

Pada 19 April 2021, semua orang dewasa memenuhi syarat untuk mendapatkan vaksin di seluruh negeri.

Tetapi, banyak negara bagian telah membuka vaksinasi untuk semua yang berusia 16 tahun ke atas sebelum tanggal tersebut.

Baca Juga: Meski Kesimpulan Pemerintah Menyatakan Piala Menpora 2021 Sukses, Polri Sebut Tetap Ada Masalah

CDC masih merekomendasikan agar orang yang divaksinasi dan tidak divaksinasi memakai masker di tempat umum dalam ruangan, seperti restoran, kantor dan bioskop.

Panduan yang diperbarui menandai perubahan signifikan di negara di mana lebih dari 572.000 telah meninggal karena penyakit Covid-19.

Walensky pada hari Selasa 27 April 2021 menerangkan bahwa jumlah kasus baru Covid-19, rawat inap dan kematian semuanya menurun dalam seminggu terakhir.***

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah