Kuburan Massal Perang Dunia II Ditemukan, Berisikan 35 Kerangka Mayat yang Dulu Dibunuh Nazi

- 27 Maret 2021, 10:25 WIB
Kuburan massal di Polandia berisi kerangka pria, wanita dan anak kecil itu diduga ditembak mati oleh pasukan Nazi pada masa Perang Dunia II.*
Kuburan massal di Polandia berisi kerangka pria, wanita dan anak kecil itu diduga ditembak mati oleh pasukan Nazi pada masa Perang Dunia II.* /Twitter.com/@PoszukiwaniaIPN

Tomasz beserta pihaknya melakukan persiapan untuk menyelidiki daerah itu pada 22 Maret, dan sehari setelahnya ditemukan kuburan massal tersebut.

Sampai saat ini, jumlah kerangka manusia yang ditemukan telah meningkat menjadi 35 orang, dari yang sebelumnya hanya 25.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Sabtu 27 Maret 2021: Aries Temui Kesulitan hingga Gemini Perlu Luangkan Waktu untuk Doi

Mayat-mayat itu telah diatur sedemikian rupa sehingga menunjukkan bahwa dulu tentara memaksa para korban untuk berbaring di lubang kematian sebelum membunuh mereka, kata Institut tersebut.

Pakaian, kancing, ikat pinggang, dan sepatu juga ditemukan di antara sisa-sisa.

Dokumen yang dirilis oleh Central Archives of Modern Records mengatakan eksekusi tersebut kemungkinan besar terjadi pada tahun 1943 karena laporan rahasia mengkonfirmasi pembunuhan massal di daerah tersebut pada saat itu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Sabtu 27 Maret 2021: Aries Temui Kesulitan hingga Gemini Perlu Luangkan Waktu untuk Doi

"Pada tanggal 3 Juli pagi, empat kendaraan membawa sekitar 100 orang, termasuk beberapa wanita, ke hutan antara Choszczowka dan Legionowo. Mereka disuruh menggali parit, lalu semuanya ditembak,” demikian laporan dari perlawanan Polandia pada Perang Dunia II.

Penemuan itu akan diperiksa dengan harapan bisa mengidentifikasi siapa korbannya.

Diperkirakan hampir enam juta warga sipil Polandia tewas selama Perang Dunia II. Lebih dari 90 persen adalah korban non-militer.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah