Mandi Air Dingin hingga Minum Kafein, Berikut Tips Mudah Bangun Pagi Bersemangat dalam Kondisi Bugar

26 Agustus 2020, 16:07 WIB
Ilustrasi bangun pagi. /PEXEL /

PR CIREBON - Keseharian yang sibuk seringkali membuat kita terbangun di pagi hari dengan rasa lelah dan kurang berenergi, sehingga merusak mood seharian dan menjadikan kita tidak produktif.

Munculnya rasa lelah saat terbangun di pagi hari ini bisa disebabkan karena berbagai hal termasuk tidur yang kurang nyenyak.

Gangguan tidur dan tidur tak nyenyak ini merupakan sebuah hal yang bisa dialami sehari-hari.

Baca Juga: Banjir Tawaran Peran Usai Viral Mainkan Tokoh Nyinyir Bu Tejo, Ini Harapan Siti Fauziah

Menurut berbagai penelitian ilmuwan, ditemukan banyak cara untuk bisa lebih segar dan bugar saat terbangun di pagi hari.

Berikut PikiranRakyat-Cirebon.com telah merangkum kiat atau tips bangun pagi lebih bersemangat dalam kondisi bugar yang dilansir dari Living Health.

1. Minum Air Mineral

Tidur dapat menyebabkan tubuh kita mengalami dehidrasi, di mana rata-rata seseorang akan kehilangan sekira seliter air tergantung kondisi kelembapan dan pola bernafas ketika tidur.

Baca Juga: Sepi Panggung Saat Pandemi Covid-19, Nassar Mengaku Sulit Lunasi Cicilan Mobil Mewah

 

Kondisi dehidrasi yang muncul ketika terbangun ini bisa menyebabkan rasa lelah baik secara fisik maupun mental ketika terbangun.

Maka, konsumsi air putih di pagi hari saat terbangun bisa membantu kamu merasa lebih segar saat bangun.

2. Latihan Pernafasan

Saat terbangun di pagi hari, cobalan untuk segera duduk kemudian tarik dan embuskan napas dalam-dalam selama dua menit.

Baca Juga: Giring Ganesha Mantap Terjun Jadi Capres 2024, Ternyata ini Alasannya

Bernapas dengan panjang dan perlahan ini bisa membantu sel tubuh berpadu dengan oksigen.

Sistem pernapasan akan melambat pada saat kamu tertidur, dengan bernapas perlahan dan dalam-dalam ketika tidur, kamu bisa menjadi lebih segar ketika terbangun.

Meningkatkan sirkulasi oksigen di dalam tubuh bisa meningkatkan energi di dalam tubuh.

Baca Juga: Pastikan Akses yang Adil ke Vaksin Covid-19, 172 Negara Bergabung Bersama WHO dalam Program COVAX

3. Pastikan Cahaya Matahari Masuk ke Kamar

Cahaya terang terutama langsung dari matahari merupakan salah satu hal yang bisa meningkatkan energi dalam tubuh.

Hal ini bisa menghentikan produksi melatonin, merupakan hormon mengantuk yang muncul agar kamu tertidur.

Dengan membuka jendela lebar-lebar di pagi hari bisa menjadi cara agar kamu menjadi lebih segar saat terbangun. Metode lain yang bisa dilakukan adalah keluar ruang dan berjemur di bawah sinar matahari.

Baca Juga: Aset Bangsa yang Berharga, Pemerintah Diminta Prioritaskan Dokter dan Tenaga Medis saat Covid-19

4. Lakukan Olahraga

Penelitian pada tahun 2013 mengungkapkan bahwa olahraga bisa langsung meningkatkan rasa terjaga serta menurunkan rasa kelelahan. Hal ini bisa dilakukan di pagi hari untuk meningkatkan rasa segar dan bugar.

Kamu dapat melakukan olahraga ringan di dalam rumah atau bahkan berjalan untuk memperoleh manfaat ini.

Tindakan ini bisa membuat tubuh dipenuhi oksigen sehingga energi yang dimiliki jadi meningkat.

Baca Juga: Menkes Terawan Dikabarkan Kembali Berseteru dengan IDI, Kenapa?

5. Mandi Air Dingin

Mandi dengan air dingin bisa membantu menyegarkan tubuhmu, juga membantu membuatmu merasa lebih segar ketika terbangun di pagi hari.

Ketika memutuskan mandi di pagi hari, air dingin dapat membuatmu langsung terjaga meski kantuk menyerang.

Ketika air dingin mengguyur tubuhmu, maka otak berada dalam kondisi waspada sehingga kamu menjadi lebih segar dan bertenaga.

Baca Juga: Sebut PAN hanya Masa Lalu dan Kenangan, Amien Rais dan Mantan Kader PAN Siap Rilis Partai Baru

6. Konsumsi Kafein

Konsumsi teh atau kopi di pagi hari menjadi langkah mudah yang dapat dilakukan untuk membuatmu terjaga. Hal ini bisa membuatmu lebih segar dan berenergi saat menjalani aktivitas.

Kandungan dari kafein bisa membantu memperlambat akumulasi zat kimia yang menimbulkan rasa kantuk.

Konsumsi kopi ini juga bisa membantu mengembalikan kelelahan fisik dan mental yang kamu alami.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Living Health

Tags

Terkini

Terpopuler