Sejarah Hari Kesehatan Mental Sedunia, Awalnya Tak Memiliki Tema Khusus

10 Oktober 2021, 09:45 WIB
Ilustrasi, penjelasan dari sejarah Hari Kesehatan Mental Sedunia yang diselenggarakan pada 10 Oktober setiap tahunnya. /Pexels/Polina Zimmerman/

PR CIREBON - Hari Kesehatan Mental Sedunia diperingati untuk pertama kalinya pada tanggal 10 Oktober 1992, dimulai sebagai kegiatan tahunan Federasi Kesehatan Mental Dunia oleh Wakil Sekretaris Jenderal Richard Hunter saat itu.

Akhirnya, Hari Kesehatan Mental Sedunia secara resmi diperingati setiap tahun pada tanggal 10 Oktober, yang awalnya tidak memiliki tema khusus.

Tujuan Hari Kesehatan Mental Sedunia adalah bagaimana mengampanyekan serta menginformasikan ke masyarakat mengenai kesehatan jiwa dengan isu yang relevan.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact 'GI' Hari Ini 10 Oktober 2021

Dalam tiga tahun pertama, salah satu kegiatan utama untuk menandai hari ini dengan membuat siaran televisi dua jam secara global melalui sistem satelit badan informasi AS dari studio di Talahassee, Florida.

Anggota Dewan WFMH berpartisipasi dari studio, dengan partisipasi telepon langsung dari Australia, Chili, Inggris dan Zambia dan segmen pra-rekaman dari Jenewa, Atlanta dan Mexico City.

Dalam siaran pertama seperti itu, disadari bahwa mereka mampu menjangkau warga dunia dari jauh, sebab ada panggilan telepon yang tidak terduga dan tidak terjadwal dari Swaziland, di mana sekelompok anggota WFMH berkumpul untuk melihat program.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Minggu 10 Oktober 2021: ANTV, Trans 7, dan TV One

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari WFMH Global, tahun itu pertama kalinya banyak laporan umpan balik atau respon datang dari Peru.

Tema pertama yang digunakan Hari Kesehatan Mental Sedunia pada tahun 1994 adalah "Meningkatkan Kualitas Layanan Kesehatan Mental di Seluruh Dunia", atas gagasan dari Sekretaris Jenderal saat itu, Eugene Brody,

Setelah program, banyak masyarakat yang memberikan respon dari 27 negara, bahkan kampanye nasional terkenal di Australia dan Inggris. Di beberapa negara, anggota Dewan WFMH (Federasi Kesehatan Mental Dunia) banyak berperan dalam berbagai acara.

Baca Juga: Bagaimanakah Karakter Anda Ketika Jatuh Cinta? Temukan Jawabannya Melalui Gambar Berikut

Hanya dalam tiga tahun, 10 Oktober menjadi kesempatan bagi departemen kesehatan, organisasi, serta individu untuk bersuara dan fokus pada setiap aspek yang berkaitan dengan kesehatan mental.

Pada 1995, tercatat berbagai peristiwa internasional yang dilaporkan ke sekretariat WFMH dari seluruh dunia, seperti peringatan kesehatan mental sebulan penuh di Mesir.

Sampai diselenggarakan konferensi oleh Federasi Prancis untuk mengakomodir informasi Kesehatan Mental di Kementerian Kesehatan, serta tercipta perayaan komunitas di Kepulauan Mikronesia kecil di Pasifik.

Baca Juga: Simak 14 Sayuran Tersehat di Bumi, dari Bayam hingga Kangkung!

Di Inggris Raya, di mana ada program nasional yang besar, tercatat peristiwa mengharukan di lokasi rumah sakit jiwa lama London yang mempopulerkan kata 'bedlam'.

Pada tahun 1995, tercatat ada secara khusus bantuan yang ditawarkan oleh Pan American Health Organization (PAHO).

PAHO mengatur penerjemahan materi kit perencanaan ke dalam bahasa Spanyol, dan menyediakan 300 salinan versi bahasa Spanyol untuk didistribusikan ke kontak-kontaknya di Amerika Selatan.

Baca Juga: Simak! 4 Nutrisi Utama Pisang, dari Kalium hingga Antioksidan

Tindakan PAHO itu menjadi inspirasi, kemudian Federasi mengatur penerjemahan dan pencetakan perangkat perencanaan dalam bahasa Prancis dan Spanyol.

Bertahun-tahun kemudian akhirnya berhasil menerjemahkan materi ke dalam bahasa Spanyol, Prancis, Hindi, Rusia, Jepang dan Cina dan Arab.

Setiap tahunnya ada tema yang digunakan untuk memperingati hari ini, sesuai dengan rencana federasi.

Baca Juga: 10 Manfaat Apel untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Penyakit Diabetes

Untuk tema Hari Kesehatan Mental Sedunia tahun ini adalah "Mental health ini an unequal world" atau kesehatan mental di dunia yang tidak setara.***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: WFMH Global

Tags

Terkini

Terpopuler