Sembuh dari Covid-19? 5 Makanan Ini Wajib Dikonsumsi Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

28 Juli 2021, 11:35 WIB
Setelah terinfeksi Covid-19, kekebalan tubuh akan menurun, berikut makanan kaya akan protein yang tingkatkan kekebalan tubuh. /Pixabay

PR CIREBON - Banyak masyarakat yang sembuh dari Covid-19 dan selesai menjalankan isolasi.

Akan tetapi, setelah terinfeksi Covid-19, kekebalan tubuh akan menurun.

Pasalnya, paparan Covid-19 dapat menyebabkan stress berlebih, memperlambat fungsi pencernaan, hingga imunologi.

Baca Juga: Hasil Penelitian Sebut Covid-19 yang Parah Dapat Mengurangi Kecerdasan Pasien Setelah Pulih

Biasanya, gangguan kekebalan tubuh disebabkan oleh kekurangan protein.

Pasalnya protein memiliki peran penting dan dapat menjadi pembeda yang kuat dalam reaksi.

Berikut PikiranRakyat-Cirebon rangkum makanan kaya akan protein yang baik dikonsumsi setelah sembuh dari Covid-19:

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot, 28 Juli 2021: Sagitarius Jangan Ikut Campur, Pisces Melihat Niat Buruk Orang

1. Kecambah

Kecambah hijau alfalfa, buncis, dan bahkan rami atau chia sangat kata akan protein.

Tak hanya protein kecambah juga folat, magnesium, fosfor, mangan, serta vitamin C dan K.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak di Tokyo, Tertinggi Sejak Dimulainya Pandemi

2. Daging merah

Daging merah dari hewan yang diberi makan rumput organik dan dibesarkan tanpa menggunakan bahan kimia atau hormon mengandung asam amino yang tinggi dan berbagai elemen penyembuhan usus.

Daging merah tinggi dengan vitamin, mineral, antioksidan, dan nutrisi lain yang dapat berdampak besar pada kesehatan Anda. Namun jangan terlalu banyak dalam mengonsumsinya.

Baca Juga: Media Asing Soroti Banyaknya Anak-anak yang Meninggal karena Covid-19 Melonjak di Indonesia

3. Ikan

Tak hanya memiliki protein yang tinggi, ikan merupakan sumber asam lemak omega-3 berkualitas baik.

Ikan juga kaya akan akan vitamin D B2 (riboflavin), kalsium, fosfor, mineral seperti besi, seng, yodium, magnesium, dan kalium yang mudah dicerna dan juga antiinflamasi.

Baca Juga: Orang Tua Harus Paham! Inilah 3 Perilaku Anak sebagai Tanda Adanya Kecemasan Berlebih

4. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan diketahui kaya akan protein, zat besi, zinc, vitamin, selenium, dan asam amino vital seperti Lysine yang membantu penyerapan kalsium.

Ini sangat bermanfaat dalam pengembangan sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot 28 Juli 2021: Ada Orang yang akan Menguji Taurus dan Cancer Merasa Frustasi

5. Telur

Tidak diragukan lagi, telur memang kaya akan proteinantioksidan yang dapat membantu Anda pulih dari kerusakan oksidatif usai terinfeksi Covid-19.

Kandungan vitamin D yang tinggi dalam telur sangat penting untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat.***

Editor: Tita Salsabila

Tags

Terkini

Terpopuler