Gitaris Legendaris Eddi Van Halen Meninggal Dunia, John Mayer: Dia Superhero Gitar, Virtuoso Sejati

- 7 Oktober 2020, 14:49 WIB
RIP Legend Eddie Van Halen Tutup Usia Lawan Kanker di Usia 65 Tahun
RIP Legend Eddie Van Halen Tutup Usia Lawan Kanker di Usia 65 Tahun /twitter/

PR CIREBON – Eddi Van Halen, musisi dunia legendaris dikabarkan mengembuskan napas terakhirnya karena kanker yang diidapnya. 

Gitaris sekaligus penyanyi John Mayer, menyampaikan berita duka tersebut di akun Instagram pribadi miliknya.

"Eddi Van Halen adalah superhero gitar. Seorang virtuoso sejati. Seorang musisi dan komposer yang sangat baik," kata John Mayer, seperti yang dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI.

Baca Juga: Bersiap Lakukan Pemulihan Ekonomi, IMF Ajak Seluruh Negara Lakukan 'Pendakian Panjang'

Mayer akui, Eddi adalah seseorang yang mendorong dirinya untuk belajar dan memainkan gitar. Ia juga mengaku selalu terpesona jika melihat Eddie saat bermain instrumen gitar.

"Saya sangat terpesona melihatnya menggunakan kontrol dan ekspresi seperti itu pada instrumennya. Belajar bermain gitar mengajari saya banyak hal, tetapi masih sama sekali tidak ada tentang cara bermain seperti Eddie Van Halen," paparnya.

Tidak hanya John, penyanyi lain yang dikenal sebagai penyanyi rock, Lenny Kravitz juga menghormati kepergian Eddi.

Baca Juga: DPR RI Vs Netizen, Unggahan 12 Hoax Omnibus Law Cipta Kerja Diserang hingga Siap Report Akun Medsos

Eddi sendiri memang sangat profesional dalam membangun karir bermusiknya, dari waktu ke waktu.

"Gitaris legenda dan inovator musik Edward Van Halen. 1955-2020. Surga akan menjadi electrik malam ini," kata Lenny.

“Dia melakukan hal-hal dengan gitar listrik yang tidak dilakukan orang lain - dia adalah pelopor dan maksud saya, musiknya sangat luar biasa. Saat saya Di SMP dan SMA, Van Halen benar-benar segalanya. Dan saya sangat senang bahwa saya memiliki kesempatan untuk bertemu dengannya dan berbicara dengannya," tambahnya.

Baca Juga: Buruh Mogok Nasional Tetap berlanjut, KSPI: Sampai UU Omnibus Law Cipta Kerja Dibatalkan

Selain musisi, aktor Robert Downey Jr. juga menyampaikan rasa dukanya melalui akun resmi Twitternya. Harapannya, Eddi dapat beristirahat dengan tenang.

"Tak bisa berkata-kata. Beristirahatlah dalam damai, legenda," tulis Robert Downey Jr," tulisnya di Twitter.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah