Anne Marie Akui Datangi Psikolog Selama Lockdown Covid-19: Terapi Membuat Pikiran Saya Lebih Baik

- 20 Juli 2021, 09:30 WIB
Penyanyi Anne Marie melakukan terapi ke psikolog selama lockdown Covid-19, yang dikatakannya membantu membuat pikiran menjadi lebih baik.
Penyanyi Anne Marie melakukan terapi ke psikolog selama lockdown Covid-19, yang dikatakannya membantu membuat pikiran menjadi lebih baik. /Instagram/@annemarie

PR CIREBON - Penyanyi Anne Marie baru-baru ini mengungkapkan bahwa selama lockdown Covid-19, dia mulai melakukan terapi ke psikolog.

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Music News, Anne Marie mengklaim sesi tersebut telah mengubah seluruh otaknya menjadi lebih baik dan membuatnya kurang sadar akan apa yang orang pikirkan tentang dirinya.

Ternyata ada banyak hal yang Anne Marie simpan seperti cerita semasa sekolah dan intimidasi yang dideritanya.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Hari Ini, 20 Juli 2021: Cancer, Leo, dan Virgo Hidup Tidak Harus Selalu Menjadi Perjuangan

Anne Marie telah berjuang dengan gangguan makan dan ketidakpercayaan diri yang dia alami serta dengan kompleks rasa bersalah yang mengakar.

"Saat lockdown saya mulai melakukan terapi dengan psikolog yang sebenarnya dan dengan jujur itu mengubah seluruh otak dan pikiran saya menjadi lebih baik," ungkap Anne Marie pada Smallzy, 'Celebrity Small Talk'.

"Sejauh ini saya berusaha untuk melepaskan apa yang mungkin dipikirkan semua orang tentang saya, karena itu mengendalikan begitu banyak dari saya," ujar Anne Marie.

Baca Juga: Tidur dan Bangun Lebih Awal Menurunkan Risiko Depresi? Simak Penjelasan Menurut Sains

"Dan untuk menghilangkan kekhawatiran itu saya hanya perlu menjalani hidup saya seperti yang saya inginkan," sambungnya.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Music News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x