Hasil Liverpool vs Everton Skor 2-0, The Reds Kembali Tempel Manchester City

25 April 2022, 00:22 WIB
Aksi pemain Everton Abdoulaye Doucoure dikawal ketat gelandang Liverpool Thiago Alcantara (kanan), Minggu 24 April 2022. /twitter.com/

SABACIREBON – Hasil laga Liverpool vs Everton sudah rampung. Laga Liverpool vs Everton berlangsung di Anfield Stadium, Minggu 24 April 2022. Laga Liverpool vs Everton adalah lanjutan Premier League atau Liga Inggris.

Berbekal puncak klasemen sementara Premier League, Liverpool tampil percaya diri. Apalagi, Liverpool bermain di depan publik sendiri. Sedangkan Everton banyak tertekan, karena harus menang untuk keluar dari zona degradasi.

Di babak pertama, Liverpool vs Everton bermain cepat. Saling serang dan bola berkutat di tengah lapangan.

Baca Juga: Hasil Liverpool vs Everton, Babak Pertama Skor 0-0

Namun, Liverpool vs Everton belum bisa berbuah gol hingga menit ke-25.

Dari catatan statistik, di babak pertama Liverpool vs Everton, kekuatan kedua tim cukup kuat. Liverpool mendapat tiga kali shot off target, sedangkan Everton hanya sekali.

Penguasaan bola juga lebih unggul The Reds, julukan Liverpool. Dari catatan Livescore, penguasaan bola Liverpool 86 persen. Sisanya Everton, hanya 14 persen.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Ellyas Pical Mau Nikahkan Putranya

Meski begitu, Liverpool dan Everton sama-sama tidak bisa mencetak gol. Skor Liverpool vs Everton adalah 0-0 di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Liverpool gencar menyerang. Tapi pertahanan The Toffes -julukan Everton- kokoh. Banyak peluang Liverpool yang terbuang percuma.

Baca Juga: Hasil Chelsea vs West Ham United, Seru, Gol Telat bikin The Blues Raih Tiga Poin

Liverpool melakukan dua pergantian pemain untuk menekan Everton di babak kedua. Hasilnya, di menit 62, Andrew Robertson berhasil mencuri celah. Pemain Skotlandia itu menyundul bola dan berbuah gol. Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool.

Liverpool terus menyerang. Hingga akhirnya bisa menggandakan keunggulan. Kali ii lewat Divock Origi yang menyarangkan bola ke gawang Everton. Di menit ke-85 skor jadi 2-0 untuk keunggulan Liverpool.

Baca Juga: DPR Setuju Untuk Memberikan Bantuan Kepada Garuda agar bisa Bangkit lagi

Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan Liverpool vs Everton selesai. Liverpool memenangkan laga tersebut.

Dengan hasil ini, Liverpool kokoh di peringkat kedua klasemen sementara Premier League dengan 79 poin, selisih 1 poin dengan Manchester City (80 poin).

Baca Juga: Sempat Dikabarkan Pergi, Pemain Persib Victor Igbonefo Dipastikan Tetap Bersama Pangeran Biru

Sedangkan Everton di urutan 18 dengan 29 poin. Hasil ini peringatan besar bagi Everton karena masuk dalam zona degradasi.***

Editor: Agit Pratama

Sumber: Premier League Everton Liga Inggris Liverpool

Tags

Terkini

Terpopuler