Ada Fenomena Awan Lentikularis Mirip UFO di Gunung Arjuno, Pakar UGM: Berbahayakan Penerbangan

- 7 November 2020, 13:44 WIB
Terjadi fenomena di Jawa Timur yaitu adanya awan lentikularis mirip UFO di kawasan Gunung Arjuno, pakar UGM sebut bahayakan penerbangan.
Terjadi fenomena di Jawa Timur yaitu adanya awan lentikularis mirip UFO di kawasan Gunung Arjuno, pakar UGM sebut bahayakan penerbangan. //RRI/

PR CIREBON - Sebuah kumpulan awan putih tebal terlihat di langit di kawasan Gunung Arjuno Jawa Timur pada Kamis 5 November 2020.

Warganet menyebut awan tersebut mirif UFO seperti yang ada di film-film. Sehingga banyak masyarakat yang mengabadikan dan membagikannya ke media sosial.

Dari penelurusan, ternyata awan ini bernama Lentikularis. Biasanya fenomena awan seperti muncul di wilayah dengan dataran tinggi dan sekitar gunung.

Baca Juga: Partai Republik Berusaha Mengumpulkan 60 Juta Dolar AS Untuk Mendanai Gugatan Trump

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda memastikan awan ini tidak berbahaya bagi masyarakat sekitarnya.

Pakar Iklim UGM Dr. Emilya Nurjani menjelaskan, fenomena awan yang terlihat seperti UFO atau pusaran angin di sejumlah gunung di Pulau Jawa seperti Arjuno, Merapi, Merbabu, Lawu dan lainnya baru-baru ini, merupakan jenis lenticularis yang berbahaya bagi aktivitas penerbangan.

"Awan ini berbahaya utamanya bagi pesawat yang terbang di sekitarnya," kata Emilya melalui keterangan tertulis di Yogyakarta, Jumat. dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari ANTARA news

Baca Juga: Tidak Ingin Ada Peperangan, Macron akan Memulangkan Warga Tunisia yang Ada di Prancis

Meski berbahaya bagi aktivitas penerbangan, menurut dia, kemunculan awan tersebut tidak terkait dengan pertanda akan terjadinya bencana.

Halaman:

Editor: Irma Nurfajri Aunulloh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x