Kemenangan Jakarta di STA 2021 Hasil Jokowi-Ahok, Fadjroel Rachman: Cuitan Pribadi, Bukan Jubir

- 1 November 2020, 19:13 WIB
Tugu Monas sebagai simbol Kota Jakarta.
Tugu Monas sebagai simbol Kota Jakarta. /federaloil.co.id

PR CIREBON - Baru-baru ini media sosial tengah dihebohkan dengan sebuah cuitan dari Fadjroel Rachman yang menyinggung tentang penghargaan Sustainable Transport Award (STA) 2021 yang diperoleh oleh Kota Jakarta.

Fadjroel menjelaskan, cuitan yang di dalamnya juga menyebut nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) itu atas nama pribadi, bukan sebagai Juru Bicara (Jubir) Kepresidenan.

"Saya sebagai warga Jakarta pribadi ingin menghormati semua pihak dari Bang Yos, Pak Jokowi, Pak Ahok dan Pak Anies yang bekerja keras mewujudkan transportasi publik untuk warga Jakarta," kata Fadjroel kepada wartawan, Minggu 1 November 2020, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI.

Baca Juga: Imam Besar Masjidil Haram: Kami Mengutuk Keras Segala Bentuk Penghinaan

Sebelumnya, di dalam akun media sosialnya, Fadjroel mengunggah cuitan mengenai Jakarta yang memperoleh penghargaan Sustainable Transport Award 2021.

Cuitan itu diberi tanda ~FR yang berarti cuitan pribadi. Adapun jika mencuit sebagai Jubir Kepresidenan, Fadjroel biasanya menyematkan tagar #Jubir.

"Akhirnya semua pekerjaan transportasi publik yang dirintis oleh Presiden @jokowi & @basuki_btp dari #MRTJakarta #LRTJabodebek #KeretaApiBandara #6TolDalamKota juga #TransJakarta Pak Sutiyoso mendapatkan penghargaan,” tulisnya.

“Terimakasih @aniesbaswedan sudah melanjutkan ~ FR #JakartaJuaraDunia," demikian cuit Fadjroel.

Baca Juga: Ajak Muhammadiyah Kolaborasi Kemajuan Umat, Anis Matta: Saatnya Muslim Memimpin, Bukan Dipinggirkan

Perlu diketahui, dalam sebuah video yang di-posting di media sosial Twitter, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengumumkan bahwa pihaknya memperoleh penghargaan Sustainable Transport Award atau STA 2021.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x