Anies Bersiaga Pantau Lokasi Kebakaran Kejagung, Sebut Kerahkan 40 Unit Damkar dengan 230 Personil

- 23 Agustus 2020, 06:59 WIB
KEBAKARAN di Kantor Kejaksaan Agung.*/ISTIMEWA
KEBAKARAN di Kantor Kejaksaan Agung.*/ISTIMEWA /

PR CIREBON - Peristiwa kebakaran hebat yang melalap Gedung Kejaksaan Agung RI membuat Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan nampak segera bersiaga di depan lokasi.

Dalam pantauannya, Anies Baswedan membeberkan awal Dinas Pemadaman Kebakaran mendapat laporan pertama kali pada Sabtu malam, 22 Agustus 2020 pukul 19.10 WIB di Pos Kebayoran Baru, menerangkan adanya kebakaran hebat di Gedung Kejaksaan Agung RI.

Menindaklanjuti laporan, Dinas Damkar segera menuju lokasi hanya dalam lima menit, sekitar pukul 19.15 WIB, dengan mengirimkan tiga mobil pertama untuk melakukan pemadaman awal.

"Lebih dari 40 unit Damkar bersama 230 personel pemadam kebakaran dikerahkan," ujar Anies di depan Gedung Kejagung RI, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Kejagung Kebakaran, Muncul Dugaan Ruangan Eks Jaksa Pinangki Ikut Dilahap Jago Merah

Pada akhirnya, aksi cepat tanggap itu berhasil memadamkan titik api di sisi utara dari gedung, sekaligus operasi awal juga sudah menyelamatkan sisi selatan gedung tersebut.

"Pukul 22.27 WIB, api sudah terkendali, sekarang dalam proses penuntasan. Alhamdulillah tidak ada yang melebar ke kawasan-kawasan lain di gedung ini," jelas Anies, seperti dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI.

Bahkan, Anies merasa bersyukur atas tidak adanya korban jiwa, mengingat cukup besarnya kebakaran yang terjadi.

Sedangkan Polda Metro Jaya nampak akan melakukan pengamanan barang-barang maupun dokumen dan lain sebagainya di dalam gedung Kejagung RI, tetapi Anies tak mau mengomentari hal tersebut. Terlebih, pemadaman titik api adalah hal paling utama, bukanlah mengurusi hal lain di luar itu.

Baca Juga: Banyak Akun Medsos Diretas saat Kritisi Pemerintah, FPI: Harus Berani Gunakan UU ITE

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x