Raja Salman dan Putranya Resmi Daftarkan Diri Dalam Program Donor Organ

- 12 Mei 2021, 12:20 WIB
Raja Salman dan Putra Mahkota Mohammed Bin Salman resmi daftarkan diri dalam program donor organ.
Raja Salman dan Putra Mahkota Mohammed Bin Salman resmi daftarkan diri dalam program donor organ. /Instagram/@kbri_riyadh

Lingkaran donor organ kemudian diperluas hingga mencakup semua pasien yang mengalami kegagalan organ akhir.

Tentunya hal tersebut dapat memberikan harapan kepada pasien yang kesembuhannya bergantung pada organ baru, seperti jantung, hati, ginjal, paru-paru dan lain-lain.

Baca Juga: Tanda-tanda Anda Menderita Diabetes, Mulai dari Sering Gatal hingga Cepat Lapar

Pernyataan SPA juga menyebut bahwa penfdaftaran diri raja dan putra mahkota dalam program donor organ merupakan bentuk kepedulian terhadap pasien gagal organ.

“Inisiatif raja dan putra mahkota untuk mendaftar dalam program donor organ merupakan sikap kepedulian dan patriarki terhadap pasien pada tahap akhir kegagalan organ, serta salah satu bentuk solidaritas terpenting yang diketahui masyarakat Saudi,” kata pernyataan itu. .

Selain itu, ini juga sebagai dukungan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, meningkatkan efisiensi sektor medis dalam melakukan operasi kompleks ini, dan berkontribusi dalam meningkatkan tingkat keberhasilannya di masa depan.

Baca Juga: OTT KPK dan Polri Kasus Suap Bupati Nganjuk: Lima Camat Tertangkap, Uang Rp647 juta Disita Penyidik

Tak hanya Raja Salman dan putra mahkota, pejabat tinggi lainnya juga mengikuti program donasi organ.

Di antara mereka yang mendaftar, menurut SPA, adalah Pangeran Saud bin Nayef bin Abdulaziz, gubernur Wilayah Timur; Pangeran Faisal bin Khalid bin Sultan bin Abdulaziz, dan gubernur Wilayah Perbatasan Utara.

Selanjutnya ada Pangeran Dr. Hussam bin Saud bin Abdulaziz, gubernur Al-Baha, dan Pangeran Faisal bin Nawwaf bin Abdulaziz, gubernur Al-Jouf.***

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah