Angkat Jempol Visi Kapolri, Fahri Hamzah: Inovasi yang Mengandung Keinginan Baik

- 21 Januari 2021, 20:33 WIB
Kabareskrim Polri yang juga calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (kanan) bersiap mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan Calon Kapolri di ruang Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu, 20 Januari 2021.
Kabareskrim Polri yang juga calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (kanan) bersiap mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan Calon Kapolri di ruang Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu, 20 Januari 2021. /ANTARA FOTO/Pool/Galih Pradipta/foc

PR CIREBON - Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo resmi disahkan menjadi Kapolri baru pada Kamis, 21 Januari 2021.

Listyo Sigit resmi menggantikan posisi Jenderal Idham Azis yang akan penisun pada awal Februari mendatang.

Listyo Sigit pun mengumumkan 16 program prioritas Kapolri, mulai dari pemeliharaan kamtibmas hingga mewujudkan pelayanan publik.

Baca Juga: Serangan Bom Bunuh Diri di Baghdad, 13 Orang Tewas dan 19 Luka-luka

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by DIVISI HUMAS POLRI (@divisihumaspolri)

Baca Juga: Bahaya Penularan Lewat Aerosol, Hindari Berbicara dengan Orang Positif Covid-19

Menanggapi 16 program prioritas Kapolri tersebut, polisis Partai Gelora Fahri Hamzah mengaku mengapresiasi hal itu.

Lewat cuitan di akun Twitter pribadinya, Fahri Hamzah menilai jika visi Kapolri tersebut mengandung kebaikan.

"Komjen Sigit memberi judul pada makalahnya dengan Transformasi menuju POLRI yang PRESISI.

Baca Juga: Tiga Mantan Presiden AS Beri Selamat pada Biden, 'Semoga Sukses, Kami Bersamamu'

"POLRI TRANSISI sekaligus menjadi Tagline manajemen baru institusi Polri. Inovasi ini yang saya anggap mengadung keinginan baik dari #kapolribaru," tulis Fahri Hamzah.

Dalam cuitan yang terpisah, Fahri pun mengaku menunggu gebrakan hingga perubahan Polri di bawah kepemimpinan Listyo Sigit nantinya.

"Tagline #KapolriBaru ini harus meresap menjadi nilai dan melembaga dalam diri tiap insan Polri. POLRI PRESISI adalah Polri yang Prediktif, Responsible dan Transparan Berkeadilan.

Baca Juga: DPR Mengesahkan Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri, Segera Siapkan Program

"Nilai ini mengandung koreksi tapi juga keberlanjutan harapan agar POLRI menjadi andalan," sambung Fahri Hamzah.

Fahri Hamzah pun meminta agar Polri bisa meresapi visi dari Kapolri Listyo Sigiti yang dianggapnya memiliki keseriusan dan tekad kuat.

***

 

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @Fahrihamzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah