Kritik Mahfud MD, Fadli Zon: Pak Mahfud Udah Baca Berita? Apa Komentarnya?

- 30 November 2020, 18:02 WIB
Fadli Zon
Fadli Zon /Foto: Instagram @fadlizon

PR CIREBON - Disaat massa Habib Rizieq Shihab (HRS) membeludak, maka secara tegas beberapa pihak mengatakan bahwa hal tersebut telah menyalahi dan melanggar aturan protokol kesehatan di masa Pandemi Covid-19.

Namun berbeda, saat terjadi acara yang viral di media sosial lantaran pengajian Abuya Uci di Banten yang dipenuhi oleh ribuan jamaah malah seperti tidak dipermasalahkan sama sekali.

Politikus Partai Gerindra Fadli Zon mendapat amunisi baru untuk menyindir Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD yang sering kali terlihat menyerang kesalahan Habib Rizieq Syihab, Kali ini terkait viral pengajian Abuya Uci di Banten yang dipenuhi jemaah.

Baca Juga: Terkejut Video Jihad Anak-anak Pecinta HRS, Muannas Alaidid: Ini Kalo Dibiarkan Berbahaya

Seperti dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com lewat akun Twitter Fadli Zon, langsung mencolek dengan mention ke Mahfud MD.

Fadli Zon menyindir Menko Polhukam yang mana kerap kalie mengkritik dan mempermasalahkan acara yang digelar oleh Habib Rizieq Shihab.

Oleh karena itu Fadli Zon mengulang berita mengenai pengajian Abuya Uci yang mana jamaahnha membeludak dalam pengajian tersebut.

Baca Juga: Meski Sudah Klarifikasi Terkait Rizieq Shihab, RS UMMI Bogor dan MER-C Tetap Penuhi Panggilan Polisi

“Pak @mohmahfudmd sdh baca info/berita ini? Ada komentar?,” kata Fadli, dikutip Senin 30 November.

Namun Sejauh ini terlihat Mahfud belum merespons cuitan tersebut.

Sementara itu terlihat pada akun Twitter Fadli Zon yang berisikan komentar tersebut sudah memiliki ribuan tanda suka (like) yang telah diberikan pada kicauan orang dekat Menteri Pertahanan Prabowo Subianto tersebut. Netizen juga menyerbu dengan komentar.

Baca Juga: Bicarakan Normalisasi dengan Israel, Jared Kushner Akan Kunjungi Arab Saudi dan Qatar

“Ayo menkopolkam, berbuat adillah dlm jabatan...diakhirat ditanya loh,” kata akun Agus Mastercuan. “Semoga hukum tidak tebang pilih,” kata akun abi Ranata.

Bahkan dalam komentar tersebut ada yang mengomentari dengan mengatakan, kalau itu adalah kesalahan Habib Rizieq yang sudah ngasih contoh sedangkan yang di lakukan oleh Abuya Uci adalah mengikuti dari contoh yang di tunjukan oleh Habib Rizieq.

"Itu HRS yang salah, kenapa kasih contoh. (Sambil memberikan emoticon tertawa)." kata ayatu armad.

Baca Juga: 700 Personel Gabungan Disiagakan di Kota Jayapura, Ada Apa?

Ribuan orang yang memenuhi pengajian saat  digelar oleh KH Uci Turthusi alias Abuya Uci di Pondok Pesantren Al Istiqlaliyah, Kampung Cilongok, Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu 29 November

Dari video yang viral di media sosial, ribuan orang berdesak-desakan mengikuti pengajian tersebut.

Bahkan di antara mereka ada juga yang tidak mengenakan masker sama sekali dan pastinya melanggar aturan social distancing serta tidak mengikuti Protokol kesehatan

Seketika pun pastinya Warganet akan membandingkan situasi ini dengan pengajian yang telah digelar oleh Habib Rizieq Shihab seperti di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Dan akibat kerumunan acara Habib Rizieq Shihab itu, sejumlah orang ditindak tegas.

Baca Juga: Mengerikan! Ditemukan Mayat WNI Dimasukan Kedalam Koper di Arab Saudi

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana dan Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudy Sufahriadi dicopot. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga diperiksa Polri.

Bahkan Polisi juga berencana memeriksa Habib Rizieq dan menantunya, Habib Hanif Alatas pada Selasa besok. Belum diketahui apakah pemimpin Front Pembela Islam (FPI) tersebut akan datang atau tidak.***

 

Editor: Egi Septiadi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x