Tepat Pukul 00.00 Wib Tadi Malam, Korlantas Polri Resmi Akhiri Rekayasa One Way Tol Kalikangkung-Tol Cikampek

9 Mei 2022, 07:31 WIB
Masih ada 1,2 juta kendaraan yang belum kembali. Pihak Kepolisian melakukan skema one way dan contra flow untuk menunjang kelancaran./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON-Tepat pukul 00.00 Wib, Minggu 8 Mei 2022 tadi malam, rekayasa lalu lintas sistem satu arah (one way) dan ganjil genap dari Tol Kalikangkung-Tol Cikampek resmi diakhiri
Korlantas Polri.

Seperti diketahui, saat arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 1443 H, untuk mengurangi kemacetan Polri menerapkan kebijakan rekayasa lalin ganjil genap dan one way.

Kepala Korlantas Polri Irjen Pol. Firman Shantyabudi, mengatakan, diakhirinya kebijakan tersebut setelah melihat kondisi lalin sudah mulai lancar. Terutama untuk arus balik yang sempat beberapa hari paska lebaran cukup padat.

Baca Juga: Ketum PSSI di Cirebon: Shin Tae Yong Masih Diberi Kesempatan, Target Bukan SEA Games Tapi Piala Dunia U-20

"Kami akan menyelesaikan menutup penerapan ganjil-genap yang sudah kami terapkan sejak tanggal 5, kemudian diperpanjang sampai dengan tanggal 6," kata Firman dikutip dari http//: antaranews.co.id, Senin, 9 Mei 2022.

Menjelang akan diakhirinya kebijakan rekayasa lalin tersebut, Firman dan jajaran melakukan penyisiran jalur hingga pukul 00.30 Wib. Hasilnya kondisi lalin dinilai sudah kembali lancar seperti sebelum arus mudik da balik.

Firman mengatakan, keberhasilan dalam upaya mengendalikan kepadatan lalu lintas menjadi momen bersejarah. Maksudnya hal ini tidak lepas dari koordinasi yang baik, termasuk adanya persn aktif semua lapisan masyrakat.

Baca Juga: Brunei Hanya Kirim 23 atlet di Sea Games ke 31 di Vietnam, 12-23 Mei 2022

"Sebagai indikator bahwa suksesnya operasi ini juga adalah karena peran serta seluruh masyarakat yang terus memberikan masukan kepada kami selama melayani kegiatan operasi ini," katanya.

Menurutnya selama operasi ini, pihaknya berupaya bekerja maksimal. Namun Polri akan terus melakukan evaluasi jika ada hal yang kurang terkait pelaksanaan pengamanan mudik lebaran tahun ini.

"Alhamdulillah seluruhnya bisa kami selesaikan dengan baik. Tentunya masih ada catatan-catatan yang akan kami jadikan bahan evaluasi ke depan," tuturnya.

Baca Juga: Jurgen Klopp Kritik Pedas Conte Usai Liverpool Ditahan Imbang Spurs

Sebelumnya, Kabagops Korlantas Polri Kombes Pol. Eddy Djunaedi meminta jajaran Polda Jawa Tengah, Polda Jawa Barat, hingga Polda Metro Jaya bersiap untuk melakukan penormalan rekayasa lalu lintas arah tol Kalikangkung KM 414 Semarang sampai Tol Jakarta-Cikampek dan sebaliknya.

Eddy juga meminta jajaran yang bertugas untuk mempersiapkan normalisasi rekayasa lalin, seperti penggulungan traffic cone dan sebagainya.***

Editor: Otang Fharyana

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler