Hore...! Libur Sekolah Ditambah 3 Hari Sampai 12 Mei 2022, Menghindari Kemacetan Arus Balik

- 6 Mei 2022, 09:52 WIB
liburan sekolah lebaran tahun ini diperpanjang 3 hari
liburan sekolah lebaran tahun ini diperpanjang 3 hari /

SABACIREBON-libur sekolah siswa di Indonesia pada masa Lebaran 2022 yang sebelumnya sampai 9 Mei 2022, dirubah menjadi sampai 12 Mei 2022.

Ketentuan baru tersebut diatur melalui keputusan yang dibuat oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), pemerintah memperpanjang libur sekolah siswah sebanyak tiga hari.

Seperti diketahui, semula para siswa diharuskan masuk sekolah pada Senin, 9 Mei 2022 sama seperti para pekerja kantoran.

Baca Juga: Personil Tertua BTS, Jin Jadwal Wamilnya mulai Desember 2022. Apa Ada Alternatif Pengganti Wamil?

Salah satu pertimbangannya adalah,  bila liburan sekolah sama dengan liburan karyawan atau pegawai, dikhawatirkan menambah kemacetan.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kemendikbudristek, Anang Ristato mengatakan Kemendikbudristek memberikan tambahan waktu libur selama tiga hari, sehingga diharapkan bisa mengurangi kemacetan.

“Berdasarkan kalender pendidikan, seharusnya anak-anak kembali bersekolah pada Senin 9 Mei 2022,’ kata Anang seperti dilansir pikiran-rakyat.com.

Baca Juga: Agnez Mo Jadi captain of the Match dalam Laga LAFC, Fotonya Jadi Cover Majalah The House Amerika

Namun, lanjut dia, setelah berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan akibat kemacetan pada saat arus mudik Lebaran, akhirnya pihak "Kemendikbudristek menindaklanjuti dengan berkoordinasi bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten untuk memberikan fleksibilitas penambahan masa libur sekolah selama tiga hari.

Halaman:

Editor: Uyun Achadiat

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x