Ratusan Pendukung Komunitas yang Tergabung dalam Silahturahmi, Gaungkan Mama Eman Jadi Bupati Majalengka

- 9 Oktober 2023, 10:01 WIB
Ratusan Pendukung komunitas silahturahmi Gaungkan Mama Eman Jadi Bupati Majalengka/SabaCirebon
Ratusan Pendukung komunitas silahturahmi Gaungkan Mama Eman Jadi Bupati Majalengka/SabaCirebon /

SABACIREBON – Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan TB Hasanuddin Dapil Sumedang, Majalengka (SMS) bersilaturahmi dengan Ikatan Mantan Kuwu, Kwarran Majalengka, Bikers Superhero, FKPPI, Pendamping PKH, TKSK, Tagana, Grup Trail, dan undangan lainnya di GOR Desa Majalengka Wetan, Minggu (8/10).

Berdasarkan hasil pantauan di lapangan nampak antusias ratusan pendukung yang tergabung dalam komunitas silahturahmi yang hadir, sambil berteriak gaungkan Mama Eman Bupati, Mama Eman Bupati.

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Majalengka Eman Suherman mengatakan agenda silaturrahmi ini sudah diagendakan sebelumnya, rasa kebersamaan dan terlihat sangat begitu antusias sekali.

Baca Juga: Gibran Dapat Dukungan dari Komunitas di Indramayu Barat Untuk Jadi Pemimpin Masa Depan

“Terimakasih atas kehadirannya, mohon maaf apabila kekurangan, yang kedua saya mengucapkan selamat datang kepada orang tua saya, Pak TB Hasanuddin, hadir untuk bersilaturahmi, ” kata Sekda Eman ditemui wartawan di GOR Majalengka Wetan, Senin 9 Oktober 2023.

“Saya bagian mereka, walaupun berbeda komunitas dan kita junjung tinggi kebersamaan. Kita adalah satu,” ujar dia menambahkan.

Ia menjelaskan Pak TB Hasanuddin sudah membangun, kini dia sedang fokus untuk membangun kabupaten Majalengka Selatan, sudah hampir Rp 29 miliar sudah digelontorkan.

Baca Juga: Pilpres 2024, Giliran Komunitas Petani Mangga Gedong Gincu Dukung Gus Muhaimin

“Beliau juga berencana akan menurunkan anggaran lagi Jalan Jatilima yang ada di wilayah timur akan dirancang kembali karena di sana nampak tempat wisata favorit bagi wisatawan apalagi Bandara Kertajati segera dioptimalkan, ” tuturnya.

Lalu ia mengatakan Pak TB sangat luar biasa, konsep dia untuk kemajuan Majalengka, ingin membangun Talaga Manggung sebagai bukti sejarah.

Terpisah, anggota DPR RI TB Hasanuddin mengatakan agar jangan jadi penonton akan tetapi harus menjadi bagian dari pelaku pembangunan.

Baca Juga: Gus Muhaimin Banjir Dukungan Jadi Presiden 2024, Terkini Dukungan Dari Komunitas Ini

“Saya mendukung aspirasi dari masyarakat kabupaten Majalengka untuk pembangunan ini,” tandasnya.***

Editor: Nurhidayat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah