Rangkaian HUT Kota Cirebon Ternyata Sudah Dimulai, Sekda Bicara Tentang Koperasi, Begini Katanya

- 16 Juli 2023, 20:44 WIB
Sekda kota virebon H Agus Mulyadi pada acata senam dan gowes rangkaian hut kota cirebon
Sekda kota virebon H Agus Mulyadi pada acata senam dan gowes rangkaian hut kota cirebon /Foto humas pemkot cirebon/

SABACIREBON – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, H Agus Mulyadi berharap keberadaan koperasi sebagai sokoguru perekonomian di Indonesia harus tetap terjaga.

Hal tersebut diungkapkan Sekda Kota Cirebon, H. Agus Mulyadi, saat menghadiri senam dan gowes bersama bareng koperasi Indonesia, Minggu 16 Juli 2023.

Kegiatan tersebut dalam Semarak Hari Jadi ke-654 Cirebon dan Harkopnas ke-76 tingkat Kota Cirebon yang digelar di CSB Mall.

Baca Juga: Pembentukan Kabupaten Indramayu Barat Mandeg, Gubernur Didesak Proaktif, PPKIB Ancam Lakukan Ini

“Kami tentu berharap koperasi yang merupakan bagian dari perekonomian Indonesia bisa terus hidup,” kata Sekda dalam awal sambutannya.

Sekda menyebutkan, keberadaan koperasi, sudah teruji dan mampu bertahan di masa krisis. Keberadaan koperasi yang memiliki fungsi utama untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya.

Hal ini, lanjutnya, diharapkan juga mampu terus bertahan di era ekonomi global saat ini. “Dari anggota untuk anggota juga,” sambungnya.

Baca Juga: Ternyata Alasan Ini Luis Milla Minggat dari Persib Bandung, Umuh Muchtar Sampai Bilang Begini

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya

Sumber: Humas Pemkot Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x