10 Manfaat Lemon Tea bagi Tubuh, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Mental

30 September 2021, 08:15 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan sepuluh manfaat lemon tea bagi kesehatan tubuh, salah satunya untuk kesehatan mental /pixabay.com/ds_30

PR CIREBON - Lemon tea adalah jenis teh yang menambahkan irisan lemon di dalamnya. Minuman lemon tea ini sangat baik bagi fisik maupun mental tubuh.

Pada minuman lemon tea, penambahan lemon pada teh tidak hanya membuat warnanya lebih menonjol, tetapi juga meningkatkan rasanya.

Selain bermanfaat bagi tubuh secara fisik, lemon tea juga memiliki efek menenangkan untuk kesehatan mental.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Kamis 30 September 2021: Trans TV, SCTV, NET TV, dan TVRI

Berikut ini sepuluh manfaat lemon tea bagi kesehatan tubuh, yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Stylecraze.

1. Bersifat Antioksidan dan Anti-Peradangan

Vitamin C dalam lemon tea dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi peradangan.

Buah jeruk seperti lemon, mengandung flavonoid yang dapat melawan radikal bebas.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Benarkah Pemerintah Amerika Melarang 1 Lagu Michael Jackson Ini?

2. Memiliki Sifat Anti-Kanker

Lemon mengandung beberapa senyawa, seperti flavonoid dan limonoid yang memiliki sifat anti kanker.

Senyawa ini membantu mengurangi risiko kanker lambung, kanker payudara, dan kanker usus besar.

Antioksidan dalam lemon tea mencegah pertumbuhan sel kanker manusia pada berbagai fase siklus sel.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Kamis 30 September 2021: ANTV, Trans 7, dan TV One

3. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Lemon tea mengandung Vitamin C yang dapat meningkatkan kesehatan jantung, serta flavonoid yang dapat menurunkan tekanan darah.

4. Melancarkan Pencernaan

Lemon tea dapat menghilangkan racun, sehingga menyerap lebih banyak senyawa bermanfaat dalam makanan.

Jika dicampur dengan air hangat, lemon tea dapat membantu membersihkan saluran pencernaan dengan menghilangkan racun.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Cirebon Hari Ini Kamis 30 September 2021: Berawan di Siang Hari, Suhu hingga 34 Derajat

5. Meningkatkan Kesehatan Mental

Aroma lemon tea yang menyegarkan dapat meningkatkan mood seseorang dan berpotensi mengurangi kecemasan.

Antioksidan dalam lemon tea, yang dikombinasikan dengan aroma menyegarkan dapat meredakan sakit kepala.

6. Mengatur Kadar Gula Darah

Flavonoid dalam lemon tea dapat menurunkan kadar gula darah dan menurunkan risiko diabetes.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini,Kamis 30 September 2021: RCTI, GTV, MNC TV, dan Indosiar

Asam sitrat dalam lemon tea dapat membantu mencegah komplikasi tertentu yang berkaitan dengan diabetes tipe 2.

7. Membantu Meredakan Sakit Tenggorokan

Lemon tea yang dicampur dengan air hangat dan madu dapat meredakan sakit tenggorokan, batuk, hingga gejala pilek dan flu.

8. Mengobati Pembengkakan Pasca Operasi

Dokter sering merekomendasikan lemon tea untuk mengurangi dan meringankan kondisi pembengkakan pasca operasi.

Baca Juga: Lesti Kejora dan Aurel Hermansyah Pamer Perut Buncit, Rizky Billar: Kok Senyum-senyum ya Liatnya

9. Mendetoksifikasi Tubuh

Lemon tea bekerja sangat baik dalam menghilangkan racun di tubuh, seperti asam sitrat yang dapat mengurangi kerusakan hati.

Selain itu, asam sitrat dalam lemon tea juga dapat membantu mengurangi risiko batu ginjal.

10. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Vitamin C dalam lemon tea memiliki sifat anti-penuaan, karena dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Baca Juga: Berikut 14 Kode Redeem Free Fire 'FF' Hari Ini Kamis 30 September 2021, Segera Klaim!

Lemon tea dapat merangsang produksi kolagen dan mengurangi pembentukan kerutan.

Memiliki kulit yang sehat karena mengonsumsi lemon tea, meningkatkan rasa senang atau bahagia yang baik bagi kesehatan mental.

Demikian manfaat dari lemon tea bagi kesehatan tubuh. Dengan fisik dan mental yang baik, daya tahan tubuh terhadap penyakit juga akan meningkat.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Stylecraze

Tags

Terkini

Terpopuler