Menkeu Sri Mulyani: Tidak Ada Beda Realisasi Perlinsos Kemensos pada 2019-2024

- 8 April 2024, 19:04 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani (kiri) bersiap mengikuti sidang lanjutan sengketa hasil Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat (5/4/2024).
Menteri Keuangan Sri Mulyani (kiri) bersiap mengikuti sidang lanjutan sengketa hasil Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat (5/4/2024). /ANTARA/Galih Pradipta/aww

 

SABACIREBON - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menegaskan bahwa tidak ada perbedaan pola realisasi anggaran perlindungan sosial (perlinsos) maupun bantuan sosial (bansos) dari Kementerian Sosial (Kemensos) selama 6 tahun terakhir, mulai 2019 hingga 2024 pada periode Januari—Februari. Penegasan ini disampaikannya di Mahkamah Konstitusi RI, Jakarta, Jumat.

Sri Mulyani memaparkan realisasi perlinsos Kemensos periode Januari—Februari selama 2019—2024. Pada tahun 2019, realisasi mencapai Rp14,8 triliun; tahun 2020 Rp13,3 triliun; tahun 2021 Rp19,1 triliun; tahun 2022 Rp15,5 triliun; tahun 2023 Rp0,9 triliun; dan tahun 2024 Rp12,8 triliun.

Perbedaan signifikan hanya terjadi pada tahun 2023, dimana realisasi perlinsos hanya Rp0,9 triliun karena adanya penataan kembali kerja sama dengan perbankan.

Baca Juga: Kiat Kelola Uang THR Agar Hemat dan Lebih Bermanfaat

Namun, Sri Mulyani menegaskan bahwa pola pembayaran perlinsos dan bansos pada tahun 2024 tidak mengalami perbedaan yang signifikan dengan tahun-tahun sebelumnya.

Menurutnya, anggaran perlinsos telah dianggarkan dalam APBN 2024 sesuai pembahasan DPR, dan pola realisasinya tidak berbeda dengan periode 6 tahun sebelumnya.

Hal ini dijelaskan dalam sidang lanjutan perkara PHPU Pilpres 2024 di MK yang melibatkan empat menteri Kabinet Indonesia Maju.***

Editor: Otang Fharyana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x