Piala Dunia U-20 di Indonesia 2021 Ditunda, Menpora: Pemerintah Memahami Sepenuhnya Keputusan FIFA

- 25 Desember 2020, 19:20 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali, hari Jumat (25/12) menyampaikan keterangan terkait penundaan penyelenggaraan FIFA U-20 World Cup 2021 Indonesia.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali, hari Jumat (25/12) menyampaikan keterangan terkait penundaan penyelenggaraan FIFA U-20 World Cup 2021 Indonesia. /Kemenpora RI/Kemenpora

PR CIREBON - Biro Dewan FIFA pada Kamis, 24 Desember 2020 secara resmi telah mengumumkan keputusan untuk membatalkan Piala Dunia FIFA U-20 dan Piala Dunia FIFA U-17 putra edisi 2021, serta menunjuk Indonesia dan Peru sebagai tuan rumah edisi 2023.

Menurut pernyataan di laman FIFA, pandemi Covid-19 terus menghadirkan tantangan bagi penyelenggaraan acara olahraga internasional dan berdampak pada pembatasan perjalanan internasional.

Oleh karena itu, FIFA secara teratur berkonsultasi dengan para pemangku kepentingan terkait, termasuk Asosiasi Anggota tuan rumah serta Konfederasi yang terlibat dalam kedua turnamen yang semula dijadwalkan berlangsung pada tahun 2021.

Baca Juga: Lakukan Afirmasi Hak Beragama, Yaqut Cholil Qoumas: Mereka Warga Negara yang Harus Dilindungi

Dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari laman Kemenpora, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, hari Jumat, 25 Desember 2020, menyampaikan keterangan terkait keputusan FIFA untuk melakukan penundaan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 atau FIFA U-20 World Cup 2021 Indonesia.

Dalam pernyataan tertulisnya, Jumat, Zainudin Amali menyampaikan bahwa pemerintah memahami dan menghormati keputusan keputusan FIFA tersebut.

Berikut pernyataan lengkap Menpora:

Baca Juga: Soroti Transpuan di Indonesia, Media Arab Saudi: Pandemi Covid-19 Buat Usaha Mereka Hancur

1. Pertama-tama, masih dalam suasana Perayaan Hari Natal tahun 2020 yang tepat berlangsung hari ini tanggal 25 Desember 2020, saya selaku Menteri Pemuda dan Olahraga mengucapkan Selamat Hari Natal bagi masyarakat yg merayakannya.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Kemenpora


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x