Lagi, Gara-gara Rem Blong, Bus Pariwisata Maut Sebabkan 6 Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologinya

- 10 September 2022, 17:45 WIB
Lagi, Gara-gara Rem Blong, Bus Pariwisata Maut Sebabkan 6 Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologinya/antara
Lagi, Gara-gara Rem Blong, Bus Pariwisata Maut Sebabkan 6 Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologinya/antara /

SABACIREBON - Sebanyak enam orang menjadi korban meninggal dunia pada kecelakaan lalu lintas bus maut di Kertek, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, Sabtu 10 September 2022 dini hari.

Korban lainnya, satu alami korban luka berat dan satu korban lagi luka ringan.

Korban meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut, masing-masing pengemudi dan penumpang mobil pikap bernama Supono, Andi Bahtiya, Yuliyani, Nur Suwarto, Ponijan, dan Dita, yang sebagian besar warga Temanggung, Jawa Tengah.

Baca Juga: Tanggal Cantik 9-9-2022, 9 Bayi Lahir di RSIA Cahaya Bunda Cirebon

Sementara korban luka-luka adalah penumpang mobil pikap atas nama Muhammaf Ainun Zaki dan Galih Setiawan.

Seluruh korban meninggal dan luka-luka dalam kecelakaan itu dievakuasi ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Penyebab kecelakaan diduga akibat rem bus pariwisata tidak berfungsi alias blong, hingga akhirnya menyeruduk sejumlah kendaraan roda empat di depannya.

Baca Juga: Pembebasan Bersyarat Napi Korupsi Sudah Sesuai Aturan, Begini Kata Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly

Dikutip dari Antaranews,
Kepala Kepolisian Resor Wonosobo AKBP Eko Novan Prasetyopuspito kepada wartawan, Sabtu, mengatakan, kecelakaan lalu lintas itu terjadi pada Sabtu dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x