Ketua BEM Unand Diperiksa Polisi. Apa Arti Demokrasi Pancasila?

- 22 Juni 2022, 09:29 WIB
IKLUSTRASI: Demokrasi sistem Pancasila di Indonesia./pikiran-rakyat.com
IKLUSTRASI: Demokrasi sistem Pancasila di Indonesia./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON  – Kata Demokrasi secara umum berarti  sistem pemerintahan di mana mayoritas rakyat berusia dewasa turut serta dalam politik atas dasar sistem perwakilan, yang kemudian menjamin pemerintahan mempertanggung jawabkan setiap tindakan dan keputusannya,

Sementarea itu demokrasi di Indonesia menurut KBBI yaitu demokrasi yang berdasarkan kepada sila pancasila yang dilihat sebagai suatu keseluruhan yang utuh.

Kesimpulannya, demokrasi yang dianut Indonesia adalah demokrasi Pancasila yaitu  demokrasi  berdasarkan sila pancasila yang dilihat sebagai suatu keseluruhan yang utuh. Tidak bisa dipisah-pisahkan satu sila dengan sila lainnya.

Demokrasi Pancasila disusun berlandaskan kepribadian dan falsafah hidup bangsa Indonesia yang diantaranya berciri  melakukan musyawarah untuk mencapai mufakat, dan menjunjung tinggi  nilai HAM.

Baca Juga: Pagi Ini Yusuf Mansur Bertolak ke Mesir, Netizen: Mau kabur tadz?

Jadi bagi Indonesia yang menganut sistem demokrasi Pancasila bahwa demokrasi itu adalah segala sesuatu kebebasan namun kebebasan itu harus  sesuai dengan kepribadian bangsa.

Bahkan Prof. Darji Darmodihardjo (alm), mantan Rektor Universitas Brawijaya (1973-1979) menulis, makna demokrasi Pancasila adalah paham demokrasi dari kepribadian dan falsafah hidup bangsa Indonesia. Bahkan perwujudan demokrasi ini ada di dalam pembukaan undang-undang dasar (UUD) 1945.

Mengacu kepada hal-hal tersebut, kini sudah bukan hal tabu lagi jika siapapun warga negara Indonesia seolah dapat melakukan apapun di republik ini, tetapi harus terukur, tidak melawan hukum  dan tidak merugikan hak warga negara lainnya.

Bagaimana dengan informasi yang beredar dan menyebut anggota Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) KM Uinversitas Andalas (Unand) Padang, Sumbar dipanggil Polisi sebagai buntut unggahan poster bergambar Presiden Jokowi bak di dalam film KKN di Desa Penari.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x