Viral Kisah Ojek Online Antar Obat Pakai Sepeda Sejauh 15 Kilometer, Netizen Dibuat Terharu

- 26 Agustus 2021, 16:15 WIB
ILUSTRASI - Netizen dibuat terharu membaca kisah viral seorang ojek online yang mengantarkan obat menggunakan sepeda sejauh 15 kilometer.*
ILUSTRASI - Netizen dibuat terharu membaca kisah viral seorang ojek online yang mengantarkan obat menggunakan sepeda sejauh 15 kilometer.* /FAUZAN/ANTARA FOTO

PR CIREBON - Seorang driver ojek online mendadak viral di media sosial karena aksinya yang tak bisa.

Sebagaimana dikutip dari akun Twitter @peacefulgreeny pada Rabu, 25 Agustus 2021, disebutkan driver ojek online itu rela mengantarkan obat untuk pelanggannya dengan memakai sepeda.

Dalam unggahannya, pemilik akun menceritakan kisah perjuangan sang driver yang rela mengayuh sepeda demi mengantarkan obat.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Beredar Foto Pria Gay Iran Digantung sebagai Hukuman Homoseksualitas, Ini Faktanya

"Tadi disuruh beli obat sm kakak gue di H*l*d*c, pake bete-betean dulu karen sebel disuruh-suruh. Gataunya dapet driver ini. Pas dicek jarak antara Candrabaga ke rumah sekitar 15km???? huhu kasian," tulis akun tersebut.

Menurut penuturan pemilik akun, nama driver sepeda itu bernama Chaerul. Umurnya sekitar 50 tahun.

Akun Twitter itu menyebutkan, saat mendapatkan orderan, Chaerul telah memberi tahu bahwa dirinya tidak memiliki motor.

Baca Juga: Akui Sulit Mengungkap Asal Usul Covid-19 Karena Tiongkok, Peneliti WHO Fokuskan Penelitian di Negara Lain

"Saya mau konfirmasi obatnya ibu buru-buru gak?" tanya Chaerul.

"Kenapa pak?" balas pemilik akun.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x