Ratusan Pegawai KPK Nyatakan Solidaritas, Febri Diansyah: Mereka Tergerak Hatinya

- 31 Mei 2021, 05:45 WIB
Febri Diansyah menyebutkan ribuan pegawai KPK menunjukan solidaritasnya untuk 75 pegawai KPK yang dinonaktifkan.
Febri Diansyah menyebutkan ribuan pegawai KPK menunjukan solidaritasnya untuk 75 pegawai KPK yang dinonaktifkan. /ANTARA/Benardy Ferdiansyah.

PR TASIKMALAYA - Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah kembali menyoroti soal 75 pegawai KPK yang dinonaktifkan.

Sebanyak 75 pegawai KPK dinonaktifkan karena tak lolos Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) sebagai salah satu persyaratan menjadi ASN dan menarik perhatian Febri Diansyah.

Dinilai tak adil, Febri Diansyah menyebutkan ribuan pegawai KPK menunjukan solidaritasnya untuk 75 pegawai KPK yang dinonaktifkan.

Baca Juga: Ungkap Ketegangan Saat Ijab Kabul dengan Citra Monica, Ifan Seventeen: Aku Pikir Bisa Santai

Hal tersebut disampaikan Febri Diansyah dalam akun Twitter pribadinya @febridiansyah.

"UPDATE TWK Sampai Minggu (30 Mei 2021) pagi ini, Pk.09.05 WIB, bertambah terus jadi 693 Pegawai KPK nyatakan solidaritasnya untuk #75PegawaiKPK," ujarnya Minggu 30 Mei 2021.

Ia menyebutkan ribuan pegawai KPK tersebut menolak penyingkiran pegawai KPK yang berintregritas.

Baca Juga: Simak Alasan Mengapa Anda Dapat Tidur Sangat Lelap dan Melewatkan Suara Alarm Pagi Hari

Bahkan Febri Diansyah menyebutkan ribuan pegawai tersebut tidak terjebak dengan narasi adu domba.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x