Jokowi 'Keseleo Lidah' Sebut Provinsi Padang saat Kunjungan, Febri Diansyah: Nggak Salah-salah Banget, Kenapa?

- 20 Mei 2021, 06:15 WIB
Jokowi kembali keseleo lidah saat berpidato dalam kunjungannya, Febri Diansyah pun menyebutnya tak salah banget
Jokowi kembali keseleo lidah saat berpidato dalam kunjungannya, Febri Diansyah pun menyebutnya tak salah banget /Instagram/@febridiansyah.id

PR CIREBON - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) kembali menghebohkan publik karena kembali 'keseleo lidah' saat berbicara soal pembangunan Tol Trans Sumatera.

Hal tersebut menjadi heboh karena Presiden Jokowi menyebut Provinsi Padang, padahal Padang merupakan sebuah ibukota di Provinsi Sumatera Barat.

“Kita harapkan mobilitas barang, mobilitas orang bisa dipercepat dan kita memiliki daya saing yang tinggi terhadap negara-negara lain dan produk-produk yang ada," ujar Presiden Jokowi.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Bahasa Indonesia Lagu If I Could Tell You yang Dirilis Taemin SHINee feat Taeyeon

"Baik di Provinsi Riau dan di Provinsi Padang, nantinya akan memiliki daya saing yang baik,” sambungnya.

Tak hanya itu, publik juga menilai Presiden Jokowi seolah mengalami bug saat hendak menyebutkan Riau dan Padang.

Kendati demikian, dengan segera pihak istana memberikan klarifikasi.

Baca Juga: Ruang Isolasi Penuh, Pelaku Perjalanan di Lampung Selatan Banyak Terkonfirmasi Covid-19 Tanpa Gejala

Heru Budi Hartono yang merupakan Kepala Sekretariat Presiden mengungkapkan bahwa Presiden Jokowi hendak mengucapkan Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x