Singgung Vaksin Nusantara, Zubairi Djoerban: Keraguan Publik Masuk Akal Jangan Dipolitisasi

- 15 April 2021, 17:35 WIB
Zubairi Djoerban ikut buka suara soal vaksin Nusantara yang diusung mantan Menteri Kesehatan (Menkes) RI Terawan.
Zubairi Djoerban ikut buka suara soal vaksin Nusantara yang diusung mantan Menteri Kesehatan (Menkes) RI Terawan. /Instagram.com/@profesorzubairi/

Zubairi Djoerban juga meminta pelaksanaan vaksin Nusantara ini tidak dilakukan secara tergesa-gesa apalagi di politisasikan.

"Dus, berhenti sejenak untuk memperbaiki uji klinis satu merupakan hal yang baik," ungkapnya.

Baca Juga: Pemerintah Komitmen Kembangkan Vaksin Merah Putih, Wiku Adisasmito: Aset Negara untuk Investasi Jangka Panjang

"Jangan tergesa, jangan dipolitisasi, dasarkan semua pada fakta ilmiah," tambahnya.

 

Diketahui sebelumnya, Vaksin Nusantara merupakan vaksin yang digagas oleh Terawan Agus Putranto saat masih menjabat sebagai Menteri Kesehatan.

Vaksin tersebut saat ini mengalami kendala untuk melakukan uji klinik fase II, pasalnya BPOM telah menyatakan bahwa vaksin Nusantara belum memenuhi prosedur atau syarat untuk uji klinik fase selanjutnya.

Baca Juga: Penelitian Ungkap Hanya 3 Persen Ekosistem Dunia yang Tetap Utuh, Salah Satunya Hutan Amazon

Tetapi, meskipun ada keputusan BPOM itu, sejumlah tokoh publik telah ikut disuntik vaksin Nusantara.

Tokoh publik itu diantaranya adalah Aburizal Bakrie, Gatot Nurmantyo, dan juga Mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah serta sejumlah anggota DPR RI.***

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x