Diminati Pasar Global, Menteri KKP Ad Interim Lepas Ekspor Perikanan 1.739 Ton ke Berbagai Negara

- 11 Desember 2020, 09:40 WIB
kan tuna ditangkap nelayan setempat.
kan tuna ditangkap nelayan setempat. //KKP

Sementara Kepala BKIPM, Rina memaparkan ekspor perikanan yang dilepas oleh Menteri Syahrul  akan dikirim ke sejumlah negara seperti Malaysia, Thailand, Singapura, Hongkong, Vietnam, Jepang, Tiongkok, Sri Lanka, Korea Selatan, Spanyol, Portugal, Amerika Serikat dan Kanada.

Adapun komoditas yang diekspor diantaranya sword fish, yellow fin tuna, cumi, sotong, shrimp, gindara, gurita, kakap, mahi-mahi, manyung, marlin, sarden, surimi, tenggiri, tuna dan ubur-ubur.

"Ini kita ekspor ke berbagai negara, ada ke negara Eropa, Asia, dan Amerika," jelas Rina.

Baca Juga: Gempa Tektonik Magnitudo 4.2 Dirasakan Cirebon dan Sekitarnya, Apakah akan Ada Gempa Susulan ?

Rina menambahkan, kegiatan ekspor ini dilakukan di tiga tempat secara serentak yakni di Koja, JICT, dan NPCT 1 dengan total 96 kontainer. Dia memastikan ditengah pandemi, petugas BKIPM menerapkan protokol kesehatan selama bertugas. Hal ini untuk mencegah kontaminasi virus sekaligus menjaga keberterimaan ekspor dari Indonesia.

Tak hanya itu, BKIPM juga melakukan jemput bola guna meningkatkan ekspor selama pandemi Covid-19.

"Kita selalu tekankan ke petugas di lapangan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: kkp.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah