Akan Ada Gelombang Tinggi 7 Meter di Kawasan Laut Natuna, BMKG Beri Peringatan Dini

- 4 Desember 2020, 16:25 WIB
gelombang tinggi di Laut Natuna.
gelombang tinggi di Laut Natuna. //PMJ

PR CIREBON- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan imbauan peringatan dini gelombang tinggi sampai tujuh meter di kawasan Laut Natuna Utara. Sehingga masyarakat, terutama yang berada di pesisir maupun nelayan, diminta siaga terhadap dampak gelombang tinggi tersebut.

"Potensi gelombang kategori ekstrem 6-7 meter dapat terjadi di Laut Natuna Utara hingga dua hari kedepan," terang Kepala Bagian Humas BMKG Akhmad Taufan Maulana dalam pernyataan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat, 4 Desember 2020.

Ada pola tekanan rendah 1006 hPa di Samudra Hindia barat daya Banten dan Laut Flores. Pola angin di wilayah Indonesia umumnya bergerak dari barat - utara dengan kecepatan berkisar 5-25 knot.

Baca Juga: Pernyataan Berbeda Dubes Arab Saudi dengan Dubes RI Terkait HRS, Refly Harun: Siapa yang Benar ?

Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Natuna Utara, Perairan utara Kepulauan Natuna - Kepulauan Anambas, Perairan barat Lampung, Selat Sunda bagian barat dan selatan. Kondisi ini mengakibatkan tinggi gelombang di sekitar wilayah tersebut.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari PMJ News, pantauan BMKG, pontensi gelombang sangat tinggi berkisar 4-6 meter berpeluang terjadi di Perairan utara Kepulauan Anambas - Kepulauan Natuna.

Sementara itu, perairan dengan potensi gelombang tinggi yakni, mencapai 2,5 - 4 meter, berpeluang terjadi di beberapa perairan Indonesia lainnya, diantaranya Selat Malaka bagian utara, Perairan utara Sabang, Perairan Kepulauan Subi - Serasan, Perairan selatan Kepulauan Anambas - Kepulauan Natuna, Laut Natuna.

Baca Juga: Diajak Moeldoko, Aa Gym Mengaku Siap Disuntik Vaksin Corona Gelombang Pertama

Kondisi yang sama juga berpeluang terjadi di Perairan barat Pulau Enggano, Perairan barat Lampung, Samudra Hindia barat Kepulauan Mentawai - Lampung, Selat Sunda bagian barat dan selatan, Perairan selatan Jawa - Lombok dan Samudra Hindia Selatan Jawa - NTB.

Sedangkan, beberapa perairan lainnya berpotensi gelombang dengan ketinggian sedang. Antara lain, 1,25 - 2,5 meter, yakni Perairan Sabang - Banda Aceh, Perairan barat Aceh, Perairan barat Pulau Simeulue - Kepulauan Mentawai, Perairan pesisir Bengkulu, Teluk Lampung bagian selatan, Samudra Hindia barat Aceh - Kepulauan Nias, Selat Bali - Lombok - Alas bagian selatan, Selat Sape bagian selatan, Perairan selatan Sumbawa - Pulau Sawu, Laut Sawu bagian selatan.

Baca Juga: Ustaz Maaher Jadi Tersangka Ujaran kebencian, Polri: Penangkapan Sudah Sesuai Prosedur

Selain itu, juga di Selat Sumba bagian barat, Samudra Hindia selatan NTT, Perairan timur Kepulauan Bintan - Kepulauan Lingga, Selat Karimata dan Selat Galasa, Perairan utara Kepulauan Bangka - Belitung, Laut Jawa, Perairan selatan Kalimantan Tengah, Laut Flores bagian timur, Perairan timur dan selatan Kepulauan Wakatobi, Perairan utara Kepulauan Sangihe - Kepulauan Talaud, Laut Halmahera, Perairan utara dan timur Kepulauan Halmahera, Perairan utara Papua Barat - Papua, Samudra Pasifik utara Halmahera - Papua.

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah tersebut dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran. Untuk itu, BMKG selalu mengimbau masyarakat untuk selalu waspada, terutama bagi nelayan dan masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x