McDanny Diduga Hina Habib Rizieq, Tagar untuk Menangkap sang Komika Bergema di Twitter

- 18 Oktober 2021, 11:25 WIB
McDanny viral lantaran tagar #TangkapMcDanny di Twitter, diduga komika itu menghina Habib Rizieq.
McDanny viral lantaran tagar #TangkapMcDanny di Twitter, diduga komika itu menghina Habib Rizieq. /Tangkapan layar YouTube Komtung TV

PR CIREBON - Belum lama ini, komika McDanny panen hujatan oleh netizen buntut diduga menghina Habib Rizieq dan menjadi trending di Twitter dengan tagar #TangkapMcDanny.

Dalam video yang beredar, McDanny sedang mengisi acara pesta musik dengan iringan disjoki sambil menyebutkan Habib Rizieq.

McDanny juga tak lupa meriahkan acara tersebut dengan menyambut para penonton.

McDanny memuji para penonton yang diduga para wanita yang mengenakan hijab yang menikmati lantunan lagu.

Baca Juga: Innalillahi: Habib Saggaf Meninggal Dunia, Alkhairaat Imbau Tahlil dari Rumah

"Dan thank you banget untuk cewek-cewek yang berkerudung disini tapi lu asik banget," katanya dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari TikTok Majelis Lupa Ingatan pada 18 Oktober 2021.

"Kita bertemu di neraka," sambungnya sambil tertawa lepas.

Kemudian lagu tersebut kembali bergema dan pria berumur 41 tahun itu langsung tertawa lagi.

Baca Juga: Apple Hapus Aplikasi Al-Quran Populer untuk Pengguna di Tiongkok, Mengapa?

Alih-alih membangun suasana lebih meriah, pria tersebut diduga menyebut ucapan yang kurang pantas untuk Habib Rizieq.

"F**k Habib Rizieq," tutur McDanny.

Tak disangka, ucapan komika sekaligus presenter itu kini dihujani kecaman dari berbagai kalangan, termasuk menjadi bahan perbincangan di Twitter.

Baca Juga: Bintang Emon Soal Kritik Taufik Hidayat pada Lembaga Ini Usai Bendera Merah Putih Absen di Thomas Cup 2021

Dari pantauan PikiranRakyat-Cirebon.com pada 18 Oktober 2021, tagar #TangkapMcDanny menggema di media sosial tersebut.

Sementara itu tagar tersebut juga menjadi jajaran trending Twitter sejak tadi 17 Oktober 2021 malam.

Tidak sedikit warga Twitter yang kecewa akan ucapan yang keluar dari mulut pria bernama asli Dani Jaya Wardhana itu.

Baca Juga: Piala Thomas Cup Kembali ke Indonesia, Presiden Jokowi Ungkap Kegembiraannya di Instagram

"Lagu enak kagak, jokes gak jelas, heran yg penontonnya ngarepin apaan sih? terhibur (juga) engga, tapi dosa nambah," cuit salah satu netizen Twitter @nandatonada.

"Jangan pernah menghinakan ulama,demi mencari ketenaran,ingat hidup hanya sesaat," ujar yang akun lainnya yakni @AhmadSa42903813.

Hingga artikel ini diturunkan, belum ada ucapan resmi maupun klarifikasi dari McDanny.****

Editor: Ghassan Faikar Dedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x