Update Kasus Covid-19 di Kota Cirebon Hari Ini 26 Agustus 2021: Kasus Aktif Hanya 171 Orang

- 26 Agustus 2021, 17:41 WIB
Pemerintah Kota Cirebon mencatat total kasus Covid-19 di Kota Cirebon sebanyak 12.715 orang pada Kamis 26 Agustus 2021.
Pemerintah Kota Cirebon mencatat total kasus Covid-19 di Kota Cirebon sebanyak 12.715 orang pada Kamis 26 Agustus 2021. /PEXELS/

PR CIREBON - Pemerintah Kota Cirebon terus memperbarui jumlah kasus virus Covid-19 di Kota Cirebon hari ini Kamis 26 Agustus 2021.

Update kasus Covid-19 di Kota Cirebon terus dibagikan Pemerintah Kota Cirebon dalam laman covid19.cirebonkota.go.id.

Dalam situs tersebut, Pemerintah Kota Cirebon mencatat total kasus Covid-19 di Kota Cirebon sebanyak 12.715 orang pada Kamis 26 Agustus 2021.

Baca Juga: Bahasa Tubuh Menyilangkan Tangan Tidak Melulu Diartikan Negatif, Berikut Penjelasannya

Angka tersebut meningkat sebanyak 12 orang dimana sebelumnya terdapat 12.703 orang dinyatakan positif.

Virus Covid-19 telah menelan korban jiwa di Kota Cirebon sebanyak 553 orang meninggal dunia.

Sedangkan sebanyak 11.991 orang telah sembuh dan selesai menjalani isolasi dan dapat beraktivitas seperti biasanya.

Baca Juga: Erick Thohir Buat Keputusan Kontroversial Tunjuk Mantan Koruptor Jadi Komisaris BUMN, Berikut Alasannya

Angka tersebut meningkat sebanyak 44 orang.

Sehingga, jumlah kasus aktif di Kota Cirebon terdapat 171 orang dan harus menjalani isolasi.

Angka tersebut menurun sebanyak 32 orang.

Baca Juga: Akui Menyesal Belum Lakukan Vaksinasi Covid-19, Deddy Corbuzier: Akhirnya Saya Kena

Untuk kasus kontak erat, Kota Cirebon mencatat total sebanyak 10.638 orang.

Terdiri dari 451 orang masih dalam pemantauan dan 10.187 lainnya sudah selesai pemantauan.

Untuk kasus Suspek, Pemerintah Kota Cirebon mencatat terdapaar 1.223 orang.

Baca Juga: Dokter ini Mengaku Muak Layani Pasien yang Belum Divaksin Covid-19, Kenapa?

Dimana 1.090 orang telah selesai isolasi, dan 116 orang masih menjalani isolasi.

Dalam kasus suspek, terdapat pasien yang meninggal dunia sebanyak 17 orang.

Pemerintah Kota Cirebon juga memiliki call center soal Covid-19 di nomor 112.***

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah