Langkah Azis ke PDIP Jadi Energi Buat Fitria Untuk Rebut Kursi Wali Kota Pada 2024, Sekjen PDIP Sudah Ini

10 Januari 2023, 14:51 WIB
Ketua dpc pdip fitria pamungkaswati dan wali kota cirebon h nashrudin azis/andik sc prmn /

SABACIREBON-Wali Kota Cirebon H Nasrudin Azis, yang saat pencalonannya maju dari Partai Demokrat, kini berganti partai ke PDI Perjuangan.

Secara resmi Azis bergabung di PDI Perjuangan pada Selasa 10 Januari 2023 ini di Jakarta. Tepatnya pada Ultah 50 PDI Perjuangan.

Kabar ini pun langsung merebak di Kota Cirebon, terutama setelah diberitakan banyak media.
Kepindahan Azis ke PDI Perjuangan inipun diakui langsung Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Hj Fitria Pamungkaswati.

Baca Juga: Sidang Korupsi Riool, 4 Orang BPKPD Kota Cirebon Diperiksa, Terungkap Penghilang Besi Utuh Belum Diusut

"Betul kami hari ini sama-sama lagi menghadiri ulang tahun PDI Perjuangan di Jakarta. Allhamdulilah pada momentum ini Pak Wali resmi bergabung dengan kami di PDI Perjuangan. Ini kado istimewa buat kami," kata Fitria melalui sambungan telepon.

Ia menyebutkan, di lokasi, wali kota sudah bertemu dengan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono. Begitupun dengan Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.

"Meski demikian melalui Pak Ono dan Pak Sekjen, bergabungnya pak wali sudah diteruskan ke Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarno Putri," sambungnya.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 : Setelah Tiga Kali Kalah, Gregoria akhirnya Bisa Menang

Menurutnya, dengan berada di PDI Perjuangan, pada Pemilu mendatang dipastikan Azis maju dari partainya. Entah untuk calin legislatif provinsi atau pun DPR RI.

Sementara disinggung dampak untuk 2024 mendatang, tak dipungkirinya sangat positif untuk PDI Perjuangan di Kota Cirebon. Termasuk dalam upaya mewujudkan "Mari Bung Rebut Kembali" untuk posisi wali kota dan wakil wali kota dan juga legislatif.

"Insya Allah kami tentu makin optimis untuk 'Mari Bung Rebut Kembali' Kota Cirebon," kata Fitria yang dipastikan akan maju pada Pilwalkot 2024 mendatang.

Baca Juga: SMAN 3 Kota Cirebon Abaikan Larangan Gubernur? Berdalih Uang Bangunan Diduga Pungut Siswa Kelas X Rp 4 juta

Sementara itu, terkait kepindahan Azis ke PDI Perjuangan saat ini, sebenarnya bila membuka lagin langkahnya di Pilpres lalu sudah nampak.

Di mana saat itu Azis secara terang-terangan mendukung Capres/Cawapres Jokowi dan Maruf Amin.

"Saya menyatakan siap mendukung dan memenangkan pasangan nomor urut 01, Ir H Joko Widodo dan Prof Dr KH. Ma`ruf Amin," kata Azis.

Baca Juga: Mobil Terbakar di Majalengka, Diduga Konsleting Arus Listrik

Azis merupakan Wali Kota Cirebon yang diusung Partai Demokrat. Azis saat itu melakukan deklarasi dukungan di Hotel Verse Jalan Tuparev Cirebon.

Deklarasi itu dihadiri Ketua Tim Pemenangan Jokowi-Ma`ruf Amin wilayah Jawa Barat Saan Mustofa dan Ketua Tim Pemenangan Jokowi di Kota Cirebon Edi Suripno.

Dalam deklarasi yang dibacakan sendiri oleh Azis, ia mendukung Jokowi-Ma`ruf Amin, karena dianggap sudah menjalankan pemerintahannya dengan baik dan pro rakyat.

Baca Juga: Berdalih Jaminan, Kredit TEPAT BTPN Syariah Cirebon Dipotong 50 Persen Lebih, Debitur Resah Terima Segini

"Saya mencermati, kepemimpinan Jokowi saat ini berpihak kepada kepentingan rakyat," tuturnya.

Selain itu, lanjut Azis, Jokowi juga telah berhasil melakukan pembangunan di segala bidang.

Dia juga menilai, Jokowi merupakan pemimpin yang religius yang berhasil menebar kedamaian dan menciptakan Islam yang rahmatan lil Alamin.

Baca Juga: Berdalih Jaminan, Kredit TEPAT BTPN Syariah Cirebon Dipotong 50 Persen Lebih, Debitur Resah Terima Segini

"Jokowi juga bisa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, serta merawat keberagaman dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika," ujarnya.

Dengan pertimbangan itulah, Azis mengaku memantapkan dirinya, untuk mendukung Joko Widodo dan Ma`ruf Amin dan siap memenangkan di pemilihan presiden nanti.***

Editor: Andik Arsawijaya

Tags

Terkini

Terpopuler