Bubur Ayam Legendaris Ibu Darni Indramayu, Uniknya Resep Turun Temurun Sejak 50 tahun

- 16 Juli 2023, 18:56 WIB
Bubur Ayam Legendaris Ibu Darni Indramayu, Uniknya Resep Turun Temurun Sejak 50 tahun
Bubur Ayam Legendaris Ibu Darni Indramayu, Uniknya Resep Turun Temurun Sejak 50 tahun /Selamet sc prmn/

SABACIREBON - Bubur ayam ibu Darni bisa dibilang legendaris bagi pecinta bubur ayam kuning di Indramayu.

Tiap pagi warung bubur yang terletak disamping Stadion Tirdaya ini selalu ramai oleh pembeli.

Dalam setiap hari nya, Bubur ayam ibu Darni buka dari pukul 06.00-10 Wib. Darni sendiri mengaku bisa menjual 200 sampai 300 porsi bubur ayam dan soto ayam dalam sehari.

Baca Juga: 25 Pelaku Usaha Tenant Widyatama Business Incubator (WIBI) Ikuti Business Matching Batch-1

Untuk satu mangkok bubur ayam dihargai Rp 12 ribu dan soto ayam Rp 13 ribu.

Menurutnya, usaha bubur ayam yang dia geluti bersama keluarga merupakan warisan sang ayah yang telah meninggal dunia.

"Ini merupakan resep warisan dari orang tua dan masih terus dipertahankan," terangnya kepada, Minggu 16 Juli 2023.

Baca Juga: Jelang Musorkab, KONI Majalengka Gelar Rakerkab

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x